Kepada Media Korea, Shin Tae-yong Bongkar Kualitas Asli Asnawi Mangkualam

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 25 Januari 2021 | 20:30 WIB
Bek PSM Makassar, Asnawi Mangkualam, ketika laga AFC yang mempertemukan timnya dengan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Dalam perjalanan pulang setelah pemusatan latihan timnas Indonesia di Spanyol, saya mendengar kabar Ansan Greeners, saya sangat merekomendasikan dia (Asnawi Mangkualam)," kata Shin Tae-yong dikutip dari Sport Chosun.

"Pemain itu juga mengungkapkan keinginan kuatnya untuk membantu tim, dengan mengatakan dia ingin belajar."

Shin Tae-yong tertawa saat menyaksikan latihan Timnas U-19 Indonesia di Salou, Cataluna, Spanyol. Timnas U-19 Indonesia berada di Spanyol dari 27 Desember 2020 hingga 13 Januari 2021 dan harus kembali lebih cepat karena semua uji coba ditiadakan.

Shin Tae-yong tidak menyembunyikan rasa sayangnya dengan Asnawi Mangkualam.

"Pemain ini adalah pemain nomor satu di hati saya."

"Dia adalah pemain yang tidak akan saya sesali."

Baca Juga: Cukup Aktif di Instagram Barunya, Shin Tae-yong Bikin Fan Antusias

"Seorang pemain yang bisa bekerja tidak hanya di K-League 2 tapi juga di K-League 1."

Lebih jauh, Shin Tae-yong mengungkapkan kualitas Asnawi Mangkualam.

Menurutnya, Asnawi Mangkualam punya mentalitas kuat dan fisik yang bagus.



Source : chosun sports
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan