BolaStylo.com - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli pesimistis jelang laga perempat final Coppa Italia melawan Inter Milan pada Rabu (27/1/2021).
Keraguan pelatih AC Milan, Stefanio Pioli jelang laga melawan Inter Milan ini dikarenakan beberapa pemainnya diragukan untuk dapat bermain.
Stefano Pioli tidak yakin dengan kondisi kebugaran beberapa pemain AC Milan, termasuk striker baru asal Kroasia, Mario Manduzkic.
Mario Mandzukic telah menjalani debut untuk AC Milan saat Rossoneri menelan kekalahan dari Atalanta dengan skor akhir 3-0.
Meskipun mantan striker Juventus itu bermain cukup baik saat bermain melawan Atalanta, Pioli tidak yakin dapat menurunkannya saat melawan Inter Milan.
Baca Juga: AC Milan dalam Sorotan Pelatih Inter Milan Soal Zlatan Ibrahimovic
Selain Mandzukic, beberapa pemain yang diragukan tampil seperti Sandro Tonali, Pierre Kalulu, Isamel Bennacer dan Hakan Calhanoglu juga diragukan tampil.
"Kami punya masalah dengan Mandzukic, Sandro Tonali dan Pierre Kalulu, setelah laga melawan Atalanta," ucap Pioli dikutip dari Football Italia.
Source | : | football italia |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |