BolaStylo.com - Anthony Sinisuka Ginting akan kembali tampil di BWF World Tour Finals. Berikut jadwal BWF World Tour Finals hari ini, Kamis (28/1/2021).
Lima wakil Indonesia akan melanjutkan perjuangan mereka pada BWF World Tour Finals 2020 yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand.
Dari nomor tunggal putra, Anthony Ginting akan menghadapi tantangan berat di Grup A.
Anthony Ginting akan menantang unggulan ketiga turnamen asal Chinese Taipei, Chou Tien Chen.
Melansir dari BWF Tournament Software, duel Anthony Ginting vs Chou Tien Chen akan berlangsung pada partai ke-8 di Lapangan 1 Impact Arena.
Pertemuan Anthony Ginting dengan Chou Tien Chen pada laga nanti akan menjadi yang kedelapan kalinya.
Di atas kertas, Anthony Ginting lebih diunggulkan menang atas Chou Tien Chen pada laga nanti.
Anthony Ginting saat ini unggul 6-5 atas Chou Tien Chen secara rekor pertemuan.
Namun, Anthony Ginting perlu mewaspadai Chou Tien Chen karena ia kalah dalam pertemuan terakhir mereka pada BWF World Tour Finals 2019.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals - Hafiz/Gloria Tumbang dari Wakil Perancis
Anthony Ginting kala itu takluk lewat rubber game dengan skor 21-11, 15-21, 23-25.
Selain Anthony Ginting, ada empat wakil tim Merah Putih juga akan berlaga pada hari ini.
Di sektor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, bakal membuka perjuangan rekan-rekan mereka.
Ahsan/Hendra bakal menghadapi wakil Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seung-jae pada pertandingan pertama di Lapangan 1 Impact Arena.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals - Dechapol/Sapsiree Perkasa, Praveen/Melati Kalah Lagi
Ini merupakan pertemuan ketiga Ahsan/Hendra dengan Choi/Seo.
Sejauh ini, Ahsan/Hendra belum bisa menaklukan Choi/Seo pada dua pertandingan sebelumnya.
Kekalahan terbaru Ahsan/Hendra dari Choi/Seo terjadi pada Yonex Thailand Open 2021 lewat straight game 16-21, 19-21.
Selanjutnya, pasangan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dijadwalkan bertanding melawan wakil Malaysia, Vivian Hoo/Yap Cheng Wen.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals - Axelsen Tekuk Ginting Straight Game
Greysia/Apriyani sejauh ini memenangi satu-satunya pertemuan melawan Vivian/Yap.
Geser ke Lapangan 2, ada wakil Indonesia Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Hafiz/Gloria bakal menghadapi wakil asal Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich.
Sementara itu, Praveen/Melati bakal menghadapi pasangan Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith.
Rangkaian pertandingan hari kedua BWF World Tour Finals 2020 akan dimulai pada pukul 11.00 WIB.
Berikut jadwal para wakil Indonesia pada BWF World Tour Finals 2020.
Lapangan 1
11.00 WIBMD - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Choi Solgyu/Seo Seung-jae (KOR)
Partai 6WD - Greysia Polii/Apriyani Rahayu (1) vs Vivian Hoo/Yap Cheng Wen (MYS)
Partai 8MS - Chou Tien Chen (3/TWN) vs Anthony Sinisuka Ginting
Lapangan 2
Partai 9XD - Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (2/DEU) vs Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
Partai 10XD - Marcus Ellis/Lauren Smith (1/GBR) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti