Sindiran Pedas Pique untuk Lionel Messi dan Sergio Ramos, Soal Apa?

Eko Isdiyanto Sabtu, 6 Februari 2021 | 09:34 WIB
Lionel Messi, Sergio Ramos, dan Luka Modric beraksi pada laga Barcelona versus Real Madrid. (LALIGA)

BolaStylo.com - Bek Barcelona, Gerard Pique meyakini jika sosok Lionel Messi dan Sergio Ramos tak lebih hebat dari presiden klub yang miliki kuasa tinggi.

Bagi Gerard Pique, baik Lionel Messi maupun Sergio Ramos tidak mampu memberi pengaruh atau menyaingi kehebatan dari presiden klub dalam hal berkuasa.

Semua penggemar sepak bola tahu, Lionel Messi dan Sergio Ramos merupakan sosok yang sudah menghabiskan satu dekake lebih untuk Barcelona dan Real Madrid.

Hingga kini baik Messi dan Ramos, sama-sama tengah berada di situasi yang sama yakni di penghujung kontrak dengan keadaan yang tidak jelas.

Kontrak Messi dan Ramos selesai pada akhir musim 2020-2021, hingga awal Februari 2021 keduanya tak kunjung sepakat mengenai perpanjangan kontrak.

Baca Juga: Sapa Messi Lewat Telepon, Suarez Paham Nasib Sahabatnya itu di Barca

Kedua pemain ini dikabarkan kecewa dengan masing-masing klub dan tak segan pergi jika keinginannya tak dipenuhi klub.

Sehebat-hebatnya kedua pemain tersebut, Pique meyakini bahwa mereka masih tidak berpengaruh ketimbang jajaran direksi klub soal pengambilan keputusan.

"Saya pikir tidak, saya sangat yakin dengan itu. Messi dan Ramos memang bisa memberikan pandangan berbeda," ucap Pique dikutip dari Daily Star.

"Namun dari pendapat yang ada, keputusan yang muncul bisa berujung pada satu atau lain hal. Ketika klub punya jajaran direksi dan presiden yang sangat mendominasi.

Baca Juga: Suarez Bungkam Kata-kata Tajam Barca dengan Prestasi di Liga Spanyol

"Ynag memiliki hak, ide yang kelas dan kehenak yang dimiliki. Maka pemain hanya memiliki sedikit hal yang mampu diungkapkan.

"Perpanjangan kontrak Ramos contohnya, ketika sosok presiden yang kuat telah membuat keputusan dan jalan tersebut diambil.

"Seorang pemain hebat tak akan bisa berbuat banyak." imbuhnya.

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, berdebat dengan kapten Barcelona, Lionel Messi.

Hingga isu penolakan perpanjangan kontrak Messi dan Ramos bergulir, kedua pemain santer dikaitkan dengan klub lain.

Baca Juga: Tudingan Jahat Bek Barcelona, Real Madrid Selalu Dibantu Wasit

Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City adalah kandidat kuat klub yang bisa menggaet para pemain tersebut atau bahkan keduanya sekaligus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : DailyStar
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan