Liverpool Vs Man City - Juergen Klopp Punya Taktik yang Bikin Pasukan Guardiola Hancur

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 7 Februari 2021 | 17:00 WIB
Jelang pertandingan akbar antara Liverpool menjamu Manchester City, Juergen Klopp dan Pep Guardiola terlibat perang kata-kata. (TWITTER.COM/MANCHESTEREVENINGNEWS)

BolaStylo.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengungkapkan taktik yang bisa membuat timnya menghancurkan Manchester City asuhan Pep Guardiola.

Liverpool akan bertindak sebagai tuan rumah saat menghadapi Man City pada pekan ke-23 Liga Inggris.

Duel Liverpool vs Man City rencananya dihelat di Stadion Anfield pada Minggu (7/2/2021) malam WIB.

Pada laga nanti, Liverpool bakal tampil dengan bayang-bayang hasil buruk dari laga pekan lalu.

Baca Juga: Banjir Pujian, 'Senjata Rahasia' Satu Ini Dirindukan Pelatih Liverpool

Liverpool sebelumnya kalah 0-1 dari Brighton and Hove Albion pada laga kandang mereka.

Meski begitu, skuad The Reds harus segera melupakan kekecewaan itu karena mereka bakal menghadapi Man City selaku pemuncak klasemen sementara Liga Inggris.

Juergen Klopp selaku pelatih Liverpool sudah mengevaluasi kekalahan pada laga sebelumnya.

Baca Juga: Anfield Tak Lagi Angker, Liverpool Terlalu Bergantung pada Mo Salah

Juru latih asal Jerman itu kini memberi sedikit bocoran tentang permainan Liverpool yang bisa "menghancurkan" Man City.

"Bagian spesifik yang saya bicarakan dalam pertandingan melawan Brighton, sulit untuk dilatih karena para pemain bisa melakukannya," kata Klopp dikutip dari Liverpool Echo.

"Ini bukan tentang, 'Pegang kaki seperti ini' dan hal-hal seperti itu, ini tentang tempo bola. Seberapa keras Anda mengoper, hal-hal seperti ini."

Baca Juga: Mulai Putus Asa atas Cedera Van Dijk, Klopp Masih Punya 1 Harapan

"Itu terbuka, mereka hanya bisa menutup jarak karena bola tidak cukup keras, kalau tidak kami akan berada dalam posisi yang brilian."

"Saya cukup lama mengenal para pemain, jika Anda mengoper bola sembilan juta kali dengan cara yang tepat dan kemudian tiga atau empat kali tidak dan kami hanya berbicara tentang tiga atau empat kali, itu tidak terlalu keren tetapi tetap penting."

"Kami akan mengerjakannya tetapi tidak akan memulai ABC yang lewat lagi!"

Baca Juga: 1 Hal yang Bikin Bruno Fernandes Marah Usai Manchester United Imbang

“Situasinya ada, kami memiliki bola, tidak ada tekanan pada situasi dan memiliki dua atau tiga pelari dan kemudian kami menghancurkan dengan bagian belakang kami apa yang kami bangun dengan tangan kami cukup banyak."

Laju permainan Liverpool tidak diragukan akan menemui hambatan karena enam pemainnya cedera.

Mereka adalah Virgil van Dijk, Alisson Becker, Sadio Mane, Diogo Jota, Naby Keita, dan Fabinho.

Baca Juga: Man United Gagal Menang, Bruno Fernandes Marahi Rekan Satu Timnya

Klopp yakin padatnya jadwal Liverpool menjadi biang kerok di balik cedera para pemainnya.

Di sisi lain, Man City untuk sementara unggul tujuh angka dari Liverpool yang kini tertahan di urutan empat klasemen setelah menuntaskan 23 pertandingan.

Man City berhasil berada di puncak klasemen Liga Inggris setelah menyapu bersih sembilan laga terakhir dengan kemenangan.

Liverpool sendiri selaku juara bertahan sedang dalam periode yang tidak konsisten.

Dalam sembilan laga terakhir, Liverpool hanya meraih tiga kemenangan serta tiga kekalahan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Liverpool Echo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan