BolaStylo.com - Raksasa Italia, Juventus dikabarkan tengah memantau bek asal Jepang yang sempat menjadi incaran AC Milan, Takehiro Tomiyasu milik Bologna.
Bukan tanpa alasan mengapa Juventus tertarik mendatangkan Takehiro Tomiyasu, bek Bologna ini tampil moncer di musim 2019-2020.
Menjadi musim pertama di Bologna usai didatangkan dari klub Belgia, Saint-Trond VV, Takehiro Tomiyasu sukses bermain reguler di Liga Italia.
Ditebus Bologna dengan tujuh juta euro, nilai transfer Takehiro Tomiyasu dinilai akan melambung tinggi usai performa ciamik yang diperlihatkan.
Hal itu terlihat dari keputusan Bologna yang tetap menjadikan Tomiyasu sebagai pilar utama andalan di musim 2020-2021.
Baca Juga: Kisah Kemurahan Hati Cristiano Ronaldo Diungkap Calon Kakak Iparnya
Namanya sempat dilirik AC Milan, namun keinginan tersebut kandas karena harga jual yang dipatok Bologna terlampau tinggi.
Hingga akhirnya Rossonerri mendapatkan Diogo Dalot sebagai pengganti dan tak lagi tertarik berburu Tomiyasu karena fokus mempermanenkan bek Manchester United.
Dilansir BolaStylo.com dari Calciomercato, Juventus dan Inter Milan dikabarkan tengah berburu tanda tangan sang pemain di samping Bologna tak keberatan melepasnya.
Di bawah komandi Sinisa Mihaljovic, mantan pemain Avispa Fukuoka ini tampil cemerlang dengan formasi tiga bek di lini pertahanan Bologna.
Baca Juga: Kalahkan Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Jadi Pemain Terbaik Dekade Ini
Pemain berusia 22 tahun ini bahkan bisa ditempatkan pada tiga posisi berbeda, di antaranya sebagai bek tengah, bek kanan dan bek kiri.
Kualitas yang dimiliki sang pemain dinilai cocok dengan skema permainan Juventus dan Inter Milan, bahkan ditempatkan sebagai pemain utama.
Di Juventus, Tomiyasu bisa berduet dengan Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci sebagai tembok besar pertahanan Si Nyonya Tua.
Sementara di Inter Milan, meskipun tak dimainkan sebagai starter sang pemain bisa menjadi pelapis berharga Milan Skriniar.
Baca Juga: Bawa Juventus Menang, Doa Ronaldo Saat Ulang Tahun ke-36 100% Nyata!
Source | : | calciomercato |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |