Drama Real Madrid, Barca dan PSG Soal Mbappe, Messi Serta Haaland

Eko Isdiyanto Rabu, 10 Februari 2021 | 14:00 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyebut bahwa jalannya babak pertama semifinal Piala Super Spanyol 2021 menyulitkan timnya. (TWITTER.COM/REAL MADRID)

"Target utama Real Madrid musim depan adalah mendapatkan Mbappe," ucap Pedrerol dikutip dari Marca.

"Namun jika Messi bertahan di Barcelona, rencana itu akan sulit terwujud karena PSG tak mungkin mengizinkan Mbappe pergi," imbuhnya.

Baca Juga: Bahagia Usai 'Dibuang' Real Madrid, Luka Jovic: Inilah Levelku, Bukan Seorang Bintang

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, menjadi target utama Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2021.

Lebih lanjut, kemungkinan PSG melepas Mbappe setelah mendapatkan Messi berdasarkan kondisi keuangan klub yang tidak mungkin bisa menggaji tiga pemain bintang sekaligus.

PSG juga masih memiliki Neymar, pemain termahal klub yang didatangkan dari Barcelona beberapa musim lalu.

Di sisi Real Madrid diyakini belum akan mengajukan penawaran hingga Messi memutuskan untuk bertahan atau pergi dari Barcelona.

Selain itu, Florentino Perez sebagai presiden klub juga belum tentu akan mengeluarkan lebih dari 150 juta euro untuk Mbappe.

Baca Juga: Casillas Tunggu Hadiah Ini Untuk Memuji Messi, Pique Ikut Nimbrung



Source : El Chiringuito,Marca
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan