Terhentinya Liga Indonesia, Buat Shin Tae-yong Kesulitan di TC Timnas U-22

Rara Ayu Sekar Langit Kamis, 11 Februari 2021 | 15:56 WIB
Shin Tae-yong dan penerjemahnya, Jeong Seok-seo, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 10 Februari 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Berhentinya Liga Indonesia akiat pandaemi Covid-19 diakuin Shin Tae-yong membuatnya kesusahan saat gelar TC untuk timnas U-22.

Hal ini karena fisik para pemain timnas U-22 Indonesia menjadi turun lantaran tak ada kompetisi.

Meskipun mereka telah berlatih sendiri, namun Shin Tae-yong merasa tak adanya kompetisi memiliki pengaruh besar terhadap fisik pemain.

"Jujur, sangat sulit bagi pemain jika liga tak bergulir satu tahun walau mereka latihan pribadi," kata Shin.

Kondisi ini menjadikan Shin harus fokus untuk meningkatkan latihan fisik pemain.

"Mereka perlu meningkatkan latihan fisik agar tetap kuat," ucap Shin.

Baca Juga: Bersedia Lepas Sabuk Juara, Khabib Nurmagomedov: Saya Lelah



Source : Antara
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan