4 Fakta Karier Ganda Campuran Thailand, dari Kondisi Hubungan Hingga Kunci Sukses Mereka

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 13 Februari 2021 | 10:33 WIB
Pasangan ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, melakukan selebrasi setelah memastikan diri keluar sebagai juara Thailand Open II 2021 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (24/1/2021). (ERIKA SAWAUCHI)

BolaStylo.com - Ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai mengungkap beberap hal terkait perjalanan karir mereka.

Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai berhasil menjadi ganda campuran yang begitu gemilang di awal tahun 2021.

Dalam tiga kompetisi yakni Thailand Open 2021 jilid 1 dan 2 serta BWF World Tour Finals 2020, Dechapol/Sapsiree sukses memborong gelar juara.

Pasangan andalan Thailand ini secara konsisten berada di podium tertinggi dalam tiga minggu beruntun.

Namun, tahukah kamu di balik kesuksesan itu ada beberapa fakta dan pengakuan yang mungkin belum kamu tahu terkait karier mereka.

Berikut 5 fakta terkait karier Dechapol/Sapsiree .

Kondisi hubungan mereka

Berpasangan di sektor ganda campuran selama berkarier bersama di bulu tangkis, hubungan Dechapol/Sapsiree ternyata sudah seperti saudara.

Hal itu diakui oleh Sapsiree, pebulu tangkis yang lima tahun lebih dua dari Dechapol itu menganggap rekannya sebagai adiknya.

"Aku lima tahun lebih tua, dia seperti seorang saudara laki-laki, kami bicara tentang segalanya, dan memberikan saran satu sama lain," jelas pebulu tangkis yang akrab disapa Popor tersebut.

Rajin latihan

Duo ganda campuran Thailand ini mengaku sangat amat rajin dan bekerja keras selama latihan.

Popor mengakui dia selalu serius dalam sesi latihan.

"Aku berlatih keras dan sangat seirus tentang jadwal latihanku, aku berlatih tiga jam di pagi hari dan dua jam di sore hari, hari liburku cuma hari senin, itulah kehidupanku," tutur Popor.

Sementara Dechapol mengakui jika dia ogah bersantai meski di hari libur.

"Pemain lain mungkin lebih memilih istirahat, tapi aku tidak melakukannya di hari liburku," jelasnya.

Rintangan Terberat

Selama berkarier bersama, tantangan terberat terjadi saat Sapsiree mengalami cedera pada tahun 2017.

Kala itu Sapsiree butuh waktu cukup lama untuk sembuh.

"Ketika aku cedera pada 2017, itu membutuhkan waktu sekitar 8 bulan untuk memulihkan kebugaran sepenuhnya," tutur Sapsiree.

Sementara Dechapol khawatir dan sempat ketakutan terkait kondisi rekannya tersebut.

"Aku dulu takut ketika dia cedera, aku harus bermain dengan partner baru dan sedikit turun, tapi aku memutuskan untuk menjaga diriku sendiri tetap fit, siap untuk kesempatan bermain dengan Popor ketika dia kembali," ungkap Dechapol.

Kunci kesuksesan

Ganda campuran Thailand ini rupanya punya kunci sukses tersendiri.

Menurut Dechapol kunci kesuksesan mereka adalah karena berlatih seperti bertanding melawan lawan.

"Kami berlatih sebagaimana jika kami bermain melawan rival kami, kami berlatih seperti itu jadi kariea itu kita bisa menjaga ketenangan di situasi yang nyata," jelas Dechapol.

Sementara menurut Popor, komunikasi dan saling memahami satu sama lain tanpa bicara menjadi kunci keberhasilan mereka.

"Kami tidak butuh mengatakan sebuah kata, kami hanya melihat mata satu sama lain untuk mengirim sinyal tentang apa yang harus kita mainkan di lapangan" jelas Popor.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan