Rugi Kalau Dibuang, Khasiat Kepala Udang Ternyata Tak Main-main!

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 15 Februari 2021 | 18:56 WIB

BolaStylo.com - Kepala udang yang kerap dianggap bagian yang harus dibuang ternyata memiliki khasiat tak main-main untuk kesehatan.

Udang menjadi salah satu seafood yang lezat dan kerap dimakan.

Namun, saat memakan atau mengolah udang, biasanya orang-orang akan membuang kepalanya saat melakukan proses pembersihan.

Alasannya tentu beragam, dari mulai tak suka karena sulit di kunyah hingga memang menganggapnya tak lagi dibutuhkan.

Sayangnya, hal ini justru membuat kamu rugi besar, pasalnya kepala udang ternyata mengandung banyak gizi.

Berikut beberapa khasiat kepala udang yang harus kamu tahu.

Menyehatkan mata

Mata menjadi organ yang penting untuk di jaga, nah mengonsumsi kepala udang ternyata membantu menyehatkannya.

Dilansir dari Bobo.grid.id, kepala udang ternyata mengandung zat astaxanthin yang bagus untuk mata.

Kandungan ini ampuh dalam menyingkirkan penghalang yang ada di retina mata sehingga penglihatan bisa kembali jernih dan sehat.

Mengandung antioksidan

Antioksidan merupakan kandungan yang baik bagi tubuh untuk menangkal radikal bebas di lingkungan.

Nah, kebetulan zat astxathin yang ada di kepala udang juga tergolong sebagai salah satu antioksidan yang kuat.

Salah satu penelitian menyatakan jika astaxathin enam ribu lebih kuat di banding vitamin C dan 550 lebih kuat dibanding zat katekin yang ada di teh hijau.

Mengurangi rasa sakit

Manfat lain dari zat Astaxanthin adalah anti peradangan dan pengurang rasa sakit yang alami.

Sehingga, tak menyebabkan ketergantungan sebagaimana pada obat kimia.

Tapi, kamu tentu harus tetap membersihkan kepala udang sampai bersih ya sebelum mengolahnya, mengingat pencernaan dan kotoran udang terletak di kepalanya.

Selain itu, jangan berlebihan dalam mengonsumsi kepala udang, karena bagian ini memiliki kandungan kolesterol yang cukup banyak.

Kira-kira 10 ons kepala udang mengandung 590 miligram kolesterol.

Artikel ini dilansir dari Sajiansedap.grid.id dengan judul "Jangan Dibuang, Ternyata Kepala Udang Justru Simpan Manfaat Luar Biasa Untuk Kesehatan! Rugi Kalau Tak Dimakan"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 



Source : sajiansedap.grid.id
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan