Sebelum Jadi Bintang Persija, Marko Simic Pernah Alami Hidup 'Melarat'

Reno Kusdaroji Rabu, 17 Februari 2021 | 15:30 WIB
Marko Simic saat mengikuti latihan Persija Jakarta di Lapangan PS AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Senin (7/9/2020) sore WIB. (Media Persija Jakarta)

BolaStylo.com - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic membagikan sepenggal pengalaman hidup susah sebelum menjadi pesepakbola top di Asia Tenggara.

Marko Simic menjadi salah satu bintang Persija Jakarta yang dieluh-elukan suporter karena torehan golnya untuk klub sejak didatangkan pada 2018.

Marco Simic menjadi tulang punggung Persija Jakarta sebagai pencetak gol terbanyak Liga 1 2019 dan dengan raihan trofi Piala Presiden 2018 serta Liga 1 2018.

Penyerang berjuluk Super Simic itu mencetak 57 gol dalam 77 pertandingan untuk Macan Kemayoran.

Namun di balik kesuksesannya bersama Persija sekarang ini, ternyata Simic pernah mengalami momen pahit.

Simic membagikan ceritanya yang pernah hidup susah sekitar lima tahun lalu, tepatnya ketika ia akan pergi ke Vietnam.

Baca Juga: Buntut KDRT Viral, Pemain Persija Jakarta Ini Dijatuhi Sanksi 2 Bulan



Source : bolanas,Blic Sport
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan