Meski Kalah, Bintang Sevilla Ini Enggan Akui Aksi Haaland Mengejutkan!

Reno Kusdaroji Kamis, 18 Februari 2021 | 11:22 WIB
Erling Haaland bermain untuk Borussia Dortmund. (Instagram/erling.haaland)

Mengikuti jejak Mbappe, aksi memukau Erling Haaland saat melawan Sevilla membuatnya digadang-gadang dapat menggantikan tempat Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di masa depan.

Terlepas dari anggapan itu, Suso yang menelan pil pahit saat timnya kalah dari Dortmund tidak terlalu terkejut dengan aksi memukau Haaland.

Namun Suso bukan bermaksud menganggap enteng skill Erling Haaland.

Pemain bernama lengkap Jesus Joaquin Fernández Saez de la Torre ini lebih mengomentari performa timnya sendiri.

Baca Juga: VIDEO - Adu Mulut Mbappe Berujung Ancaman Pembunuhan Bek Barcelona

Pemain sayap Sevilla, Suso, mencetak gol ke gawang Deportivo Alaves dalam laga pekan ke-19 Liga Spanyol di Estadio de Mendizorroza, Rabu (20/1/2021) dini hari WIB. 

Menurutnya, Sevilla kalah karena sering melakukan kesalahan yang dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Dortmund.

Oleh karena itu ia tak terkejut dengan aksi Haaland karena yang bisa mengejutkannya adalah permainan Sevilla sendiri.

"Kami sedikit kecewa, kebobolan gol karena tak fokus saat kehilangan bola," kata Suso dikutip BolaStylo.com dari Football Espana.

"Mereka (Dortmund) memiliki permainan bagus dalam serangan yang bisa mematahkan servis dengan cepat, mereka memanfaatkannya saat kami kehilangan bola.

Baca Juga: Resep 'Agen' Inter Milan Pecundangi Juventus di Liga Champions Lewat FC Porto



Source : Football Espana
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan