Lupakan Comeback Khabib ke UFC, Trilogi McGregor Vs Poirier Lebih Menarik

Eko Isdiyanto Jumat, 19 Februari 2021 | 10:31 WIB
Aksi petarung kelas ringan, Conor McGregor (kiri), saat menghadapi Dustin Poirier pada UFC 257 di Etihad Arena, Abu Dhabi, UEA, 24 Januari 2021. (TWITTER.COM/MMAFIGHTING)

BolaStylo.com - Wacana comeback Khabib Nurmagomedov ke UFC tak kunjung menemui kepastian, isu trilogi Conor McGregor Vs Dustin Poirier muncul ke permukaan.

Presiden UFC, Dana White seolah menyerah mengejar Khabib Nurmagomedov untuk kembali dari pensiun dan bertarung lagi di oktagon.

Rencana membuat Khabib Nurmagomedov kembali bisa saja terlupakan setelah Dana White mengindikasikan trilogi Conor McGregor vs Dustin Poirier.

Hal ini diungkapkan White saat memuji kualitas Poirier sebagai petarung UFC nomor satu di dunia usai mengalahkan McGregor, Januari lalu.

Kemenangan itu membuat kedudukan imbang dari pertemuan kedua petarung, di mana pada 2014 silam Poirier lebih dulu menelan kekalahan dari McGregor.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Keceplosan soal Comeback, UFC Harus Lakukan Ini

"Ketika Anda punya dua petarung, Dustin yang merupakan petarung nomor satu di dunia dan petarung lain seperti Conor," ucap White dikutip dari ESPN.

"Lalu mereka berdua sangat menginginkan pertarungan, Anda harus melakukannya. Anda tahu itu dan harus melakukannya," imbuhnya.

Di tahun 2014 silam, McGregor sukses mengalahkan Poirier pada ronde pertama, tujuh tahun berselang ia menelan kekalahan pada ronde kedua.

Dana White menyebut jika pertemuan ketiga menjadi kesempatan bagi McGregor untuk membalaskan dendam dan kembali meraih kemenangan.

Baca Juga: Ngeri! Ramalan Khabib Nurmagomedov Lagi-lagi Jadi Kenyataan

Conor McGregor lebih lapar dan bersiap duel trilogi lawan Dustin Poirier.

Di sisi lain kedua petarung juga berhasrat menjadi juara dunia baru di kelas ringan usai Khabib memutuskan pensiun.

"Conor benar-benar terobsesi untuk rematch dan menginginkan kembali bertarung. Apa yang menyenangkan bagi kami?" ujar White.

"Sebagai fan, jika melihat Dustin Poirier sebagai petarung nomor satu dunia hingga terbaik ketujuh yang menurut saya Rafael dos Anjos.

"Saling bersaing untuk berebut predikat siapa yang menjadi juara berikutnya, sukar dipercaya.

Baca Juga: Sebagai Fan Real Madrid, Khabib Nikmati Momen Mbappe Hancurkan Barca

"Kami sedang dalam pertarungan luar biasa dalam menentukan siapa yang terbaik dari dua orang ini, dari satu hingga ketujuh.

"Mereka akan bertanding memperebutkan gelar juara dunia berikutnya." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : ESPN
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan