Lewatkan Marcus/Kevin, Ganda Putra Malaysia Mengancam Duo Youngsters Indonesia

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 19 Februari 2021 | 14:00 WIB
Ganda putra asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. (twitter.com/myTeamMAS)

Aaron/Chia menuturkan jika alasan mereka mundur demi keamanan karena kasus Covid-19 meningkat.

Selain itu, All England Open 2021 tak menawarkan tambahan poin untuk ke Olimpiade Tokyo, sehingga mereka tak mau ambil resiko.

"Kami memilih melewatkan All England, kasus Covid-19 di Inggris tinggi, selain itu, All England tidak menawarkan poin Olimpiade jadi kami memutuskan lebih baik untuk tidak mengambil resiko dengan pergi ke sana," tutur Wooi Yik sebagaimana dilansir dari The Star.

Meski memilih melewatkan All England, Aaron/Chia tetap mengikuti salah satu rangkaian tur Eropa yakni Swiss Open 2021.

Di turnamen ini, Aaron/Chia siap mengancam duo Youngsters Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dalam perebutan kemenangan di lapangan.

Pasalnya, Aaron/Chia berpotensi bertemu  Leo/Daniel di babak perempat final dengan syarat mereka berdua sama-sama meraih babak tersebut.

"Pelatih kami juga memberikan kami pelatihan ekstra untuk meningkatkan persiapan untuk Swiss Open, kami sudah mengatasi kelemahan kami," ungkap Wooi Yik.

Aaron/Chia juga mengaku siap memberikan yang terbaik, karena Swiss Open 2021 adalah kesempatan baik untuk meraih poin berkat absennya para lawan berat mereka di turnamen tersebut.



Source : the star
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan