Saat Marcus/Kevin Kembali, Ganda PutraTerbaik 4 Negara Asia Ini Malah Mundur dari All England Open 2021

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 24 Februari 2021 | 06:48 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bersalaman dengan Aaron Chia/Sooh Woi Yik (Malaysia) pada perempat final All England Open 2020 di Arena Birmingham, Inggris, Jumat (13/3/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Drawing All England 2021 memastikan ada empat lawan unggulan negara lain yang tak akan bertemu Marcus/Kevin.

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan segera comeback di kompetisi All England Open 2021.

Sayang, dalam comebacknya kali ini, Marcus/Kevin tak akan merasak kompetisi yang penuh karena beberapa lawan unggulan dari negara tertentu absen.

Berikut keempat lawan Marcus/Kevin yang 'menghilang' dari All England Open 2021 tahun ini.

4. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

Ganda putra nomor 1 Malaysia ini beberapa waktu lalu tampak begitu bertekad ingin mencoba menaklukan Marcus/Kevin dan deretan ganda putra lainnya.

Namun, ganda putra andalan Malaysia itu akhirnya memilih mundur dari kompetisi All England 2021.

Alasannya, kasus Covid-19 di Inggris yang naik membuat mereka memilih mundur demi alasan keamanan.

"Kami bilang kepada para pemain kami bahwa mereka punya hak untuk menolak tampil (di All England) karena pandemi Covid-19 di Inggris masih tinggi," ucap Pelatih Kepala BAM, Wong Choong Hann, dikutip dari The Star.

3. Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan)

Ganda putra Taiwan yag baru saja menjuarai tiga kompetisi beruntun pada Januari 2021 lalu termasuk BWF World Tour Finals ini sempat digadang menjadi lawan baru yang bakal menyulitkan Marcus/Kevin.

Namun, setelah evaluasi internal yang mereka lakukan Lee/Wang memilih mundur dari All England 2021.

"Setelah evaluasi yang cermat dan pertimbangan, kami memutuskan untuk mundur dari Swiss Open dan All England pada Maret mendatang,"ungkap Lee lewat media sosialnya.

2. Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan)

Ganda putra unggulan Korea Selatan yang pernah menjegal Marcus/Kevin di Kejuaraan Dunia 2019 silam ini juga tak ikut dalam kompetisi All England 2021.

Tak cuma Choi/Seo, pebulu tangkis Korea lainnya juga memilih melewatkan All England 2021.

1. Li Junhui/Liu Yuchen (China)

Duo ganda putra asal China ini juga tak akan hadir di All England 2021.

Musuh bebuyutan dari Marcus/Kevin dipastikan tidak akan ikut karena skuat China memang menarik diri dari berbagai kompetisi dengan alasan keamanan pemain sejak beberapa waktu lalu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan