Berita Transfer - Alarm Real Madrid, Liverpool Coba Boyong Bek Ini!

Eko Isdiyanto Senin, 1 Maret 2021 | 19:02 WIB
Dua bek tengah Real Madrid, Raphael Varane dan Sergio Ramos. (TWITTER.COM/ULTRA_SURISTIC)

BolaStylo.com - Raksasa Premier League, Liverpool dilaporkan akan mencoba membajak bek andalan Real Madrid, Raphael Varane pada bursa transfer musim panas 2021.

Belanja pemain secara besar-besaran akan dilakukan Liverpool di bursa transfer musim panas 2021, Juergen Klopp ingin memperkuat timnya.

Lini pertahanan menjadi fokus utama Liverpool, absennya pemain inti karena cedera membuat Juergen Klopp pusing tak karuan.

Pasalnya Liverpool terancam finish di luar empat besar klasemen akhir Liga Inggris musim ini setelah rentetan kekalahan beruntun.

Kesempatan mempertahankan gelar juara pun sirna, setelah Manchester City memimpin klasemen sementara dengan selisih 20 poin dari The Reds.

Baca Juga: Menjelma Jadi 'Monster' Usai Pensiun, Fernando Torres Berubah Julukan!

Dilansir BolaStylo.com dari AS.com, klub Kota Pelabuhan menjadikan Raphael Varane dari Real Madrid sebagai target rekrutan akhir musim nanti.

Laporan tersebut menyatakan jika Klopp sangat tertarik dengan prospek klub mendatangkan Varane pada bursa transfer musim pana nanti.

Pelatih asal Jerman itu menilai Varane sebagai salah satu bek terbaik dunia dengan jam terbang tinggi dan bermain pada level terbaiknya.

Jika rencana ini berhasil, peran pemain berusia 27 tahun itu dinilai akan sangat krusial untuk lini belakang klub yang bermarkas di Anfield itu.

Baca Juga: Laga Sheffield United Vs Liverpool Terbebas dari Wasit Kontroversial

Bek Real Madrid, Raphael Varane, menjadi penyelamat Real Madrid dalam laga melawan Huesca.

Peluang Liverpool merekrut sang pemain juga dinilai cukup besar, Varane menyisakan satu musim masa baktinya di Santiago Bernabeu.

Hingga saat ini juga belum ada tanda-tanda pemain timnas Perancis itu akan memperpanjang kontraknya.

Rencana juara bertahan Premier League ini tentu menjadi alarm bagi Real Madrid, setelah Sergio Ramos juga diisukan akan hengkang.

Meski begitu dana besar sudah harus disiapkan Liverpool, karena El Real membanderol harga jual pemainnya itu di angka 70 juta euro.

Baca Juga: Soal Performa Jeblok Liverpool, Juergen Klopp: Saya Orang yang Paling Bertanggung Jawab

Liverpool saat ini bercokol di peringkat enam klasemen sementara Liga Inggris, terlempar dari posisi empat besar usai lima kekalahan beruntun.

Hasil bagus pada pekan ke-26 tentu menjadi modal berharga The Reds mengakhiri musim setidaknya berada di zona Liga Champions.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : As.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan