BREAKING NEWS - Uji Coba Timnas U-23 Indonesia vs PS Tira Persikabo Batal! Ini Alasannya

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 3 Maret 2021 | 20:02 WIB
Nadeo Argawinata, Aqil Savik, dan Erlangga Setyo sedang berlatih dalam pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Dilansir dari Bolasport, kabar batalnya pertandingan ini dikonfirmasi oleh asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto.

"Iya," jawab singkat Nova dikutip dari BolaSport.com.

Sementara di kesempatan terpisah, Kapolsek Tanah Abang, AKBP Singgih Hermawan menuturkan jika pembatalan pertandingan ini terjadi karena belum adanya izin.

"Rencana pertandingan antara timnas Indonesia melawan Tira Persikabo kami batalkan karena belum mendapat izin," ungkap Singgih Hermawan.

"Sampai tadi jam 18.00 belum ada izin sehingga kami larang pertandingan tersebut," imbuhnya.

Pembatalan ini pun membuat pemain dan staf dari kedua tim kembali ke hotel masing-masing.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak PSSI terkait pembatalan pertandingan ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BolaSport.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan