"Bagi saya pribadi, saya mengenal Fausto Gresini sejak saya masih sangat muda," kata Valentino Rossi dikutip BolaStylo dari Crash.
Bagi Valentino Rossi, perkembangannya balapan hingga debut MotoGP pada tahun 1996 selama ini tak lepas dari peran besar Fausto Gresini.
Setelah debut MotoGP pada tahun 1996, Valentino Rossi telah berperan banyak dalam karier Fausto Gresini.
Pembalap Italia itu berbicara tentang kenangan indah menyaksikan temannya yang baru saja meninggal saat balapan.
Baca Juga: MotoGP 2021 - Semakin Lambat, Rossi Akan Tetap Mengejutkan! Kok Bisa?
"Saat dia masih membalap, saya ingat dia bertarung dengan Capirossi di lintasan, saya mengikuti semua balapannya," kenang Rossi.
"Karena Graziano (ayah Valentino Rossi) adalah mantan pembalap yang membuat saya kenal semua orang, jadi saya kenal juga Fausto.
"Kami sempat menjadi rival yang sangat kuat (sebagai pemilik tim) di kelas 250 dan juga bertarung sepanjang MotoGP 2003 hingga 2006.
"Saya pikir Fausto adalah rival yang kuat (meski tak balapan bersama), dia mirip dengan saya di akademi dan memiliki tim Moto3 juga," pungkasnya.
Baca Juga: MotoGP 2021 - Asa Valentino Rossi Tak Jadi Pensiun, Perpanjang Kontrak?
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |