Swiss Open 2021 - Leo/Daniel Klaim Layak Menang Karena Tampil Baik

Eko Isdiyanto Sabtu, 6 Maret 2021 | 10:18 WIB
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin tak takut ladeni psywar, siap tantang ganda putra nomor satu Malaysia. (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Dikalahkan wakil Malaysia lagi, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin ungkap kekecewaan usai tersingkir dari Swiss Open 2021.

Bertemu unggulan pertama di babak perempat final Swiss Open 2021, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin selaku ganda putra Indonesia tampil meyakinkan.

Berlaga di St. Jakobshalle Basel, Swiss pada Sabtu (6/3/2021) dinihari WIB, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dipaksa kembali mengakui keunggulan lawan.

Duo anak ajaib Indonesia ini kalah dari pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik lewat rubber game dengan skor akhir 18-21, 21-9, 16-21.

Hasil ini sekaligus membuat Leo/Rolly gagal membalas kekalahan di Toyota Thailand Open 2021, kala itu mereka juga kalah tiga gim.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Sempat Dominan, Wakil Malaysia Rontok di Perempat Final

Dilansir BolaStylo.com dari badmintonindonesia.org, Leo mengaku kecewa dengan kekalahan kedua dari wakil Malaysia.

Ia mengklaim bahwa dirinya dan Daniel seharusnya layak meraih kemenangan ketimbang unggulan pertama turnamen.

Leo menilai permainan yang ditampilkan bersama Daniel tidak buruk, hanya saja inkonsisten di gim pertama menjadi awal buruk bagi mereka.

"Kami kecewa dengan hasil ini. Seharusnya kami tadi bisa menang karena kami merasa permainan kami tidak buruk," ucap Leo.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2021 - Bekuk Leo/Daniel, Duo Malaysia Pakai Trik Sama

Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, saat tampil pada sesi kedua Thailand Open I 2021 di Impact Arena, Bangkok, Kamis (14/1/2021)

"Di gim pertama kami memang kalah start, kami tidak bisa konsisten dengan pola kami. Sering keduluan nyerangnya," imbuhnya.

Lebih lanjut, inkonsisten permainan Leo/Daniel sebenarnya sudah diperbaiki ketika mereka berhasil menutup gim kedua dengan skor telak.

Akan tetapi, keduanya kembali masuk ke dalam permainan wakil Malaysia pada gim ketiga, hal itulah yang membuat mereka kalah.

Meski tersingkir di babak perempat final, Leo/Daniel tetap bersyukur mampu bertahan hingga babak 8 besar turnamen.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Usai 2 Kali Pupus Asa Indonesia, Wakil India Berakhir Merana

Mereka pun berharap untuk bisa terus berkembang dengan lebih baik lagi, mengingat usia keduanya yang masih muda.

"Di gim kedua, kami mengambil inisiatif serangan dan berhasil. Gim ketiga kami malah masuk lagi ke pola permainan lawan. Kami terpancing permainan mereka." ujar Leo.

Selain Leo/Daniel, Shesar Hiren Rhustavito juga menelan kekalahan di babak perempat final Swiss Open 2021.

Shesar sebagai satu-satunya tunggal putra kalah dari unggulan pertama dari Denmark, Viktor Axelsen lewat straight game.

Baca Juga: Kejutan Swiss Open 2021 - Pemain Veteran India Sungkurkan Unggulan Nomor 3

Hasil ini juga memastikan Indonesia tak memiliki satupun wakil di babak semifinal Swiss Open 2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : badmintonindonesia.org
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan