Lawan Lazio, Pirlo Jadikan Cristiano Ronaldo seperti Robot di Juventus

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 6 Maret 2021 | 18:40 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dicetak ke gawang Crotone dalam laga Liga Italia di Stadion Allianz, Senin (22/2/2021). (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

Sejauh ini, ia hanya absen enam kali dalam laga Bianconeri.

Itu pun Cristiano Ronaldo absen dalam empat laga karena terinfeksi Covid-19, sementara sisanya diistirahatkan Pirlo.

Baca Juga: Sejak Ronaldo Pergi, Benzema Tak Lagi Jadi Pelayan di Real Madrid

Dalam tujuh laga terakhir di semua ajang, Cristiano Ronaldo bahkan selalu bermain penuh selama 90 menit.

Pirlo sendiri mengakui bahwa Cristiano Ronaldo sebenarnya juga membutuhkan jatah istirahat.

Akan tetapi, Pirlo tak bisa memberikannya saat ini karena Juventus membutuhkan peran Cristiano Ronaldo di lini depan mereka.

Baca Juga: Curhat Setiap Hari ke Khabib, Ronaldo Khawatir Masa Depan Sang Anak

"Saat Anda memainkan banyak pertandingan, satu atau dua hari istirahat itu bagus," kata Pirlo seperti dikutip BolaStylo.com dari Football Italia.

"Itu juga berlaku untuk Cristiano."

"Sekarang kita kekurangan pemain di depan, dia memiliki semangat untuk terus berjuang dan akan bermain selama kami membutuhkannya."



Source : Football Italia
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan