Joan Laporta Jadi Presiden Barcelona, Deretan Tugas Berat Menanti!

Reno Kusdaroji Senin, 8 Maret 2021 | 14:30 WIB
Joan Laporta merayakan kemenangannya di pemilihan presiden ke-14 Barcelona di Stadion Camp Nou pada Minggu (7/3/2021). (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BolaStylo.com - Joan Laporta terpilih sebagai Presiden Barcelona yang baru menggantikan Josep Maria Bartomeu dan bermisi untuk mempertahankan Lionel Messi.

Joan Laporta memenangkan pemilihan presiden Barcelona yang baru pada Minggu (7/3/2021) dengan 58 persen suara.

Terpilihnya Joan Laporta ini menjadi angin segar bagi para penggemar yang menginginkan megabintang Barcelona, Lionel Messi bertahan dan memperpanjang kontraknya.

Mengingat, Joan Laporta berjanji kepada dewan dan anggota pemilik suara di Barca bahwa dirinya dapat mempertahankan Messi bagaimana pun caranya.

Mantan kapten Lionel Messi sekaligus legenda Barca, Carles Puyol juga menyelamati terpilihnya Laporta sebagai presiden yang baru.

Joan Laporta sendiri bukanlah sosok baru bagi Barcelona.

Ia pernah menjadi Presiden Barcelona selama tahun 2003 sampai 2010 silam, yang menjadi awal masa keemasan Blaugrana.

Baca Juga: Kisah Joan Laporta Prioritaskan Messi yang Masih Bau Kencur Ketimbang Wonderkid Brasil



Source : Dailymail.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan