Timnas U-22 Indonesia Menang Besar, Shin Tae-yong Masih Belum Puas

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 8 Maret 2021 | 16:30 WIB
Shin Tae-yong tengah memberikan arahan kepada para pemain timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong, ternyata masih belum puas meski timnya meraih dua kemenangan beruntun.

Timnas U-22 Indonesia asuhan Shin Tae-yong meraih kemenangan besar saat melawan Bali United dalam laga uji coba pada Minggu (5/3/2021).

Bermain di Stadion Madya, Jakarta, timnas U-22 Indonesia menaklukkan Bali United dengan skor 3-1.

Gol kemenangan timnas U-22 Indonesia diciptakan oleh Kushedya Hari Yudo (35'), Koko Ari Araya (68'), dan Osvaldo Haay (75').

Adapun gol balasan Bali United dibukukan oleh Lerby Eliandry pada menit ke-83.

Bagi timnas U-22 Indonesia, ini adalah kemenangan kedua yang mereka raih selama menggelar uji coba di Jakarta.

Sebelumnya, skuad Garuda Muda menang telak 2-0 atas Tira Persikabo dalam laga uji coba pertama pada Jumat (5/3/2021).

Baca Juga: Wejangan Shin Tae Yong untuk Pemain Timnas U-22 Indonesia : Jangan Mudah...

Hasil positif ini tentu menjadi modal bagus timnas U-22 Indonesia sebelum mengarungi kompetisi SEA Games 2021.

Namun demikian, pelatih Shin Tae-yong ternyata belum puas dengan dua kemenangan beruntun yang diraih timnas U-22 Indonesia.

Shin Tae-yong sendiri mengakui kalau permainan anak asuhnya saat melawan Bali United mengalami peningkatan dibandingkan ketika menghadapi Tira Persikabo.

Baca Juga: Usai Bungkam Bali United, Timnas U-22 Indonesia Wajib Penuhi 1 Pesan Shin Tae-yong

Hanya, juru taktik asal Korea Selatan itu masih ada beberapa kekurangan di tubuh timnas U-22 Indonesia.

Dua hal yang menjadi sorotan Shin Tae-yong adalah mentalitas dan fisik pemain.

"Jadi mental dan fisik pemain memang masih belum memuaskan," kata Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.com, Senin (6/3/2021).

Baca Juga: Merespon Rasisme Di Balik Pensiunnya Oezil, Kroos Emosi Dijuluki Nazi Karena Hal Ini

"Dan juga bertarung dalam merebut bola juga harus lebih ditingkatkan," ujar Shin Tae-yong menambahkan.

Menurut Shin Tae-yong, dua kekurangan itu menjadi penyebab pemain timnas U-22 Indonesia masih sangat mudah kehilangan bola.

"Jadi gampang sekali kehilangan bola, terkadang ambil sekali (rebut bola) kelewat juga," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Ditangani Shin Tae-yong, Timnas Indonesia Disebut Bisa Bikin Vietnam Sengsara

"Dan duel satu lawan satu juga harus diperbaiki. Sangat gampang dilewati saat bertahan," ungkapnya.

"Kalau memperbaiki (kelemahan dari tim) satu demi satu, pasti tim ini akan menjadi lebih baik lagi dari sekarang," tuturnya.

Laga melawan Bali United menjadi agenda penutup dalam pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia.

Setelah ini, Shin Tae-yong akan memulangkan para pemain timnas U-22 Indonesia ke klub masing-masing untuk menyambut Piala Menpora 2021 dan Liga 1 2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BolaSport.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan