Kini Jadi Juara, Ganda Putri Bau Kencur Malaysia Punya Sejarah Kelam dengan Indonesia

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 9 Maret 2021 | 07:25 WIB
Pasangan ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan memberi kejutan di Swiss Open 2021. (TWITTER.COM/BA_MALAYSIA)

Saat kedudukan 14-14 di gim ketiga, Ribka/Febriana menyambar bola tanggung di depan net dan menyerang pasangan Malaysia.

Shuttlecock yang dikembalikan wakil Indonesia sudah sempat menyentuh lapangan dan kemudian memantul yang disambar pemain Malaysia untuk dikembalikan.

Merasa karena shuttlecock sudah menyentuh daerah lawan, pengembalian itu pun dibiarkan saja oleh Ribka/Febriana meski pengembalian itu jatuh di area poin mereka.

Namun, wasit tiba-tiba membuat mereka terkejut, pasalnya ia memberikan poin untuk wakil Malaysia atas pengembalian shuttlecock pantulan itu.

Meski sempat tak terima Ribka/Febriana tetap melanjutkan pertandingan dan akhirnya takluk dengan skor 16-21, 21-11, 18-21.

 Di sisi lain momen ini membuat banyak penggemar Indonesia tak terima dan sempat menyerbu akun federasi bulu tangkis Malaysia (BAM) karena pemainnya dianggap tak sportif dan dianggap meraih kemenangan dengan cara kotor kala itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan