Viktor Axelsen Dapat Julukan Baru Usai Bikin Dongeng Bocah Ajaib Thailand Berakhir Tragis

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 9 Maret 2021 | 13:56 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mengembalikan kok ke arah Anthony Sinisuka Gin (TOSHIFUMI KITAMURA/AFP PHOTO)

BolaStylo.com - Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, sukses menjuarai Swiss Open 2021 seusai memupus mimpi si bocah ajaib Thailand.

Viktor Axelsen sukses menambah gelar dengan menjadi kampiun pada Swiss Open 2021.

Axelsen meraih gelar juara Swiss Open 2021 setelah mengalahkan wakil Thailand, Kunvalut Vitidsarn di St. Jakobshalle, Basel, Minggu (7/3/2021).

Dalam tempo 47 menit, Viktor Axelsen menumbangkan Kunlavut Vitidsarn lewat straight game dengan skor 21-16, 21-6.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Keajaiban Bocah Thailand Diruntuhkan Viktor Axelsen

Gim pertama duel Viktor Axelsen kontrak Kunlavut Vitidsarn berlangsung cukup sengit.

Kunlavut Vitidsarn yang notabene pemain junior mampu meladeni perlawanan Axelsen.

Bahkan, Vitidsarn lebih dulu mampu menutup interval gim pertama dengan skor tipis 11-10.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Viktor Axelsen Sambat Minimnya Porsi Makan di Hotel

Setelah jeda interval, Vitidsarn masih memberikan teror kepada Axelsen meski pada akhirnya takluk 16-21.

Sayangnya, situasi berbeda dialami bocah ajaib Thailand berusia 19 tahun itu pada babak kedua.

Vitidsarn tak mau berbuat banyak hingga tertinggal jauh dari Axelsen pada kedudukan 0-8 sebelum interval gim kedua ditutup dengan skor 11-2.

Baca Juga: All England 2021 - Wakil Indonesia Bertaburan di Daftar Unggulan, 2 Pemain Jadi Kurcaci

Selepas jeda, Vitidsarn masih belum menunjukkan tanda-tanda kebangkitannya.

Vitidsarn tak mampu mengejar selisih poin yang terlampau jauh dari Axelsen.

Alhasil, gim kedua pun menjadi milik Axelsen dengan skor 21-6.

Baca Juga: Evaluasi Swiss Open 2021: Anak Ajaib Indonesia Disanjung Pelatih, 2 Hal Jadi Sorotan

Hasil ini membuat Axelsen berhasil mengamankan gelar ketiganya sepanjang 2021.

Sebelumnya, unggulan kesatu turnamen itu meriah dua gelar pada Thailand Open I dan II pada Januari lalu.

Atas prestasi ini, salah satu media China memberi apresiasi kepada Axelsen dengan memberi julukan baru.

Baca Juga: All England 2021 - Kisah Calon Lawan Marcus/Kevin, 'Membelot' Karena Pelatnas PBSI

Media tersebut menyebut Axelsen sebagai mimpi buruk pemain muda.

Kesuksesan Axelsen menjadi kampiun pada Swiss Open 2021 memang menjadi mimpi buruk bagi Vitidsarn.

Sebab pada turnamen level 300 tersebut hanya Axelsen yang menjadi satu-satunya batu sandungan Vitidsarn untuk naik ke podium pertama.

Pada babak sebelumnya, Vitidsarn sukses mengalahkan sederet tunggal putra ternama dunia, termasuk unggulan asal Malaysia, Lee Zii Jia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan