28 Tahun Alami Hipospadia karena Faktor Ekonomi, Begini Kisah Masa Kecil Aprilia Manganang

Rara Ayu Sekar Langit Rabu, 10 Maret 2021 | 12:18 WIB
foto terbaru Aprilia Manganang di Instagram pribadinya (instagram.com/manganang92)

BolaStylo.com - Mantan atlet voli putri Indonesia, Aprilia Manganang akhirnya merasa lega karea apa yang dia harapkan selama ini telah terwujud.

Usai menjalai operasi untuk menangani hipospadia, Aprilia Manganang merasa bersyukur sudah menjadi momen yang dia tunggu.

"Ini momen yang sangat saya tunggu. Saya sangat bahagia. Saya berterima kasih kepada semua dokter yang sudah membantu saya," ucap Aprilia Manganang.

Aprilia Manganang pun menuturkan jika telah menunggu momen ini selama 28 tahun.

"Selama 28 tahun, saya sudah menunggu hal ini. Saya bersyukur karena tahun ini bisa tercapai," tutur Aprilia Manganang.

Aprilia Manganang lahir pada 27 Maret 1992 di Tahuna, Kepulauan Sangihe, Provinsi Sulawesi Utara dan ditetapkan berjenis kelamin perempuan.

Dia merupakan anak dari pasangan Akip Zambrut Manganang dan Suryati Lano.

Saat itu, ayahnya hanya bekerja sebagai buruh tani lepas sedang sang ibu menjadi asisten rumah tangga dan berjualan pisang goreng.

Baca Juga: Dipastikan Laki-laki, Begini Potret Masa Kecil Aprilia Manganang yang Ditetapkan sebagai Perempuan



Source : kompas,BolaStylo
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan