28 Tahun Alami Hipospadia karena Faktor Ekonomi, Begini Kisah Masa Kecil Aprilia Manganang

Rara Ayu Sekar Langit Rabu, 10 Maret 2021 | 12:18 WIB
foto terbaru Aprilia Manganang di Instagram pribadinya (instagram.com/manganang92)

Awalnya upah yang diterima Aprilia tak besar, kadang hanya sebatas ucapan terima kasih hingga mi instan dan telur rebus.

Kemampuan Aprilia kemudian mulai dilirik oleh tim voli profesional, Alko Bandung pada 20211.

Lalu pada 2015 dia bergabung dengan Jakarta Elektrik PLN.

Aprilia bahkan ikut membela timnas voli putri di SEA Games hingga memutuskan pensiun pada 2020.

Saat ini, Aprilia telah bergabung dan aktif sebagai prajurit TNI Angkatan Darat.

Dia mulai menjadi bagian dari TNI AD pada 2016 melalui jalur prestasi sebagai atlet voli.

Bergabung dengan TNI AD ternyata menjadi jalan bagi Aprilia untuk mengobati hipospadia yang dia derita.

Hipospadia adalah kondisi di mana lubang kencing tidak berada pada posisi yang normal.

Baca Juga: Mengenal Hipospadia,Ini Kisah Aprilia Manganang yang Kerap Dipertanyakan Gendernya



Source : kompas,BolaStylo
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan