BolaStylo.com - Perubahan status gender Aprilia Manganang dari perempuan menjadi laki-laki membuat kaget banyak pihak, salah satunya media asal Inggris.
Mantan atlet voli putri Indonesia, Aprilia Manganang, dipastikan memiliki jenis kelamin laki-laki.
Kepastian perubahan gender Aprilia Manganang itu diumumkan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) TNI, Jenderal Andika Perkata pada Selasa (9/3/2021).
Andika mengatakan, bahwa Aprilia Manangang telah menjalani pemeriksaan medis pada 3 Februari 2021 lalu.
Baca Juga: Dipastikan Laki-laki, Begini Potret Masa Kecil Aprilia Manganang yang Ditetapkan sebagai Perempuan
Pemeriksaan itu dilakukan karena beberapa pejabat TNI melihat kejanggalan dalam kondisi fisik Aprilia Manganang.
Hasilnya dari pemeriksaan itu kemudian menunjukkan bahwa Aprilia Manganang memiliki jenis kelamin laki-laki.
Dijelaskan Andika, Aprilia Manganang sejak awal sebenarnya berjenis kelamin laki-laki dan belum pernah melakukan operasi transgender.
Baca Juga: PBVSI Ungkap Kronologi Aprilia Manganang Lolos Tes Gender di SEA Games 2015
Status gender Aprilia Manganang selama ini tidak diketahui kejelasannya karena mengalami hipospadia.
Hipospadia adalah kondisi di mana lubang kencing pada laki-laki tidak berada di posisi normal sejak lahir.
Kondisi tersebut menjadikan Aprilia Manganang dicatat oleh pihak rumah sakit berjenis kelamin perempuan.
Baca Juga: Nasib Medali dan Ternyata Aprilia Manganang Sempat Diperiksa di Singapura
Kabar tersebut ternyata terdengar oleh salah satu media asal Inggris, The Sun.
Dalam artikelnya, The Sun menyebut Aprilia Manganang seperti terlahir kembali setelah status gendernya terungkap.
"Terlahir kembali, pemain bola voli Manganang yang berkompetisi sebagai wanita diakui sebagai pria setelah kelainan membuat orang tua mengira dia perempuan," tulis The Sun.
Baca Juga: Momen Aprilia Manganang Merasa Malu Jika Terpaksa Harus Tampil Feminim
Aprilia Manganang, yang sejak kecil selalu tomboi, membuat kagum orang tuanya dengan kemampuan atletisnya.
Ia sering membantu ayahnya memanjat pohon untuk mendapatkan kelapa, yang menurutnya menjadi hal itu penyebab dia memiliki fisik yang kuat.
Aprilia sendiri tertarik menggeluti dunia olahraga setelah melihat kesuksesan karier kakaknya.
Baca Juga: Aprillia Manganang Ternyata Sudah Lama Menanti Kepastian Jenis Kelaminnya
Selama berkarier sebagai pemain voli, Aprilia pernah menjadi bagian timnas voli putri Indonesia.
Bersama timnas, Aprilia pernah meraih medali perak SEA Games 2017 dan dua perunggu SEA Games (2013 dan 2015).
Aprilia sempat menjadi pusat perdebatan di SEA Games 2015 ketika Filipina memprotes agar ia menjalani tes gender sebelum bertandinga.
Baca Juga: 28 Tahun Alami Hipospadia karena Faktor Ekonomi, Begini Kisah Masa Kecil Aprilia Manganang
Protes yang dilayangkan Filipina ditolak dan panitia penyelenggara bersikeras bahwa Aprilia saat itu adalah perempuan.
Tetapi ketika pensiun, status gender Aprilia terungkap setelah ia bergabung dengan Korps Wanita Angkatan Darat (kowad).
Aprilia pun memutuskan menjalani correction surgery untuk menyempurnakan status gendernya.
Baca Juga: Dipastikan Laki-laki, Begini Potret Masa Kecil Aprilia Manganang yang Ditetapkan sebagai Perempuan
Pihak TNI AD kini telah sepakat untuk mengubah semua dokumen Aprilia agar sosok berpangkat Sersan Dua itu menjadi laki-laki seutuhnya.
Di media sosial, sebagian besar netizen juga memberikan dukungan kepada Manganang karena ia tampaknya telah salah sepanjang hidupnya karena terlahir dengan hipospadia.
Aprilia bukan pria pertama yang dibesarkan sebagai wanita setelah salah diagnosis saat lahir.
Sebelumnya, pemain ski Austria Erika Schinegger juga pernah mengalami kasus serupa.
Source | : | The Sun |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |