"Saya tidak bisa melebih-lebihkan, dulu saya bina pemain-pemain Jepang untuk bisa sabar dan fokus karena dulu mereka takut melawan pemain Indonesia," kenangnya.
Seperti halnya Indonesia, tim Jepang memiliki banyak unggulan juara pada All England 2021 nanti dan terutama ialah tunggal putra rangking satu dunia, Kento Momota.
Kento Momota akan melakoni comeback pada All England 2021 kali ini setelah tragedi kecelakaannya di Malaysia.
Pada All England 2021 nanti, Momota akan menjadi momok menakutkan bagi Ginting dan Jojo.
Baca Juga: All England Open 2021 - Menilik Rasa Pede Ganda Putri Bau Kencur Malaysia yang Makin Menjadi-jadi
Selain Momota, Jepang memiliki unggulan lainnya seperti tunggal putri unggulan kedua dan ketiga, Nozomi Okuhara dan Akane Yamaguchi.
Pada nomor ganda putra, unggulan ketiga Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda akan menjadi saingan Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra.
Sementara Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (1) dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (2) akan menjadi saingan berat Greysia/Apriyani (3).
Terakhir pada nomor ganda campuran, unggulan kedua Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino bisa menjegal asa Praveen/Melati juara.