Oleh karena itu, Rionny Sim memberikan sedikit nasihat kepada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dkk.
Rionny berpesan kepada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dkk menyiasati perbedaan kekuatan mereka dengan tim Jepang.
Berdasarkan pengalamannya melatih pemain Jepang, Rionny membeberkan perbedaan kekuatan tersebut.
"Pemain-pemain Jepang punya fight dan daya juang yang bagus, mereka sangat efektif saat berlatih," kata Rionny dikutip BolaStylo dari Kompas.
"Saya beri nasihat (wakil Indonesia) perihal pemain Jepang, seperti dulu saat saya di Jepang, saya melakukan kebalikannya juga.
"Saya tidak bisa melebih-lebihkan, dulu saya bina pemain-pemain Jepang untuk bisa sabar dan fokus karena dulu mereka takut melawan pemain Indonesia," kenangnya.
Tim Indonesia memiliki unggulan juara pada All England 2021, hampir di semua sektor kecuali tunggal putri yang nihil.
Sementara Tim Jepang, memiliki unggulan juara pada semua sektor, termasuk tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota yang akan menjadi rival sengit Anthony Sinisuka Ginting.
Baca Juga: All England 2021 - Tiba di Inggris, Pose Melati dan Jojo Bikin Rusuh Netizen