All England 2021 - Pengusiran Indonesia Bikin Axelsen Rindu Ginting dkk

Reno Kusdaroji Jumat, 19 Maret 2021 | 19:08 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, bersalaman dengan Viktor Axelsen setelah laga semifinal Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (18/1/2020). (BADMINTON INDONESIA)

 

BolaStylo.com - Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen menyoroti Tim Indonesia yang dipaksa mundur dari All Enlang 2021 menimbulkan kondisi yang tak biasa.

Diusirnya Tim Indonesia dari All England 2021 mengundang simpati dari tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.

Seperti diketahui, Tim Indonesia diusir secara paksa dari All England 2021 usai mendapat email dari NHS Inggris terkait instruksi untuk melakukan isolasi mandiri selama 10 hari.

Terusirnya Tim Indonesia dari All England 2021 secara otomatis mengurangi saingan Viktor Axelsen dalam mempertahankan gelar juara.

Meski Axelsen berstatus unggulan kedua pada turnamen kali ini, dua wakil Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (4) dan Jonatan Christie (5) juga jadi saingan beratnya.

Bukannya merasa diuntungkan, pebulu tangkis 27 tahun itu justru mengaku kehilangan sosok Anthony Ginting dkk.

Axelsen merasa All England 2021 ini kurang lengkap tanpa adanya kehadiran Anthony Ginting dan Jojo beserta seluruh wakil Indonesia lainnya.

Baca Juga: All England Open 2021- Ganda Putri Bulgaria Kecam BWF atas Pengusiran Paksa Indonesia dari Kompetisi

Bagi Viktor Axelsen, All England seharusnya menjadi tempat bagi para pebulu tangkis terbaik di dunia untuk berkompetisi.

Apalagi pada All England 2021 kali ini, tunggal putra Denmark itu memiliki kans untuk mempertahankan gelar juaranya.

Di mana ia ingin melawan unggulan juara dari berbagai negara, termasuk tunggal putra asal Indonesia.

Karena Tim Indonesia mengirimkan unggulan juara di berbagai sektor, Axelsen menyesalkan Indonesia diputuskan WO (walkout) dari turnamen.

Baca Juga: All England 2021 - Marcus/Kevin Kesal BWF Pakai Kalimat Pamungkas Ini untuk Usir Tim Indonesia

Axelsen turut menyampaikan simpatinya terhadap putusan WO BWF terhadap seluruh wakil Indonesia dan tunggal putri Turki, Neslihan Yigit pada All England 2021.

"Rasa simpati saya untuk Tim Indonesia dan Neslihan Yigit," tulis Axelsen lewat Instastory miliknya.

"All England tidak terasa sama tanpa semua pemain terbaiknya," imbuhnya.

Kini, saingan berat Axelsen pada turnamen kali ini ialah tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota (Jepang) dan rekan satu negaranya, Anders Antonsen (3).

Baca Juga: All England 2021 - Begini Kronologi Pengusiran Tragis Tim Indonesia Usai WO

Jika berjalan mulus, Viktor Axelsen akan berjumpa Anders Antonsen pada laga semifinal dan menentukan duel final melawan Kento Momota.

Pada laga final nanti, Kento Momota lebih dijagokan daripada Axelsen untuk menjuarai All England 2021.

Baca Juga: All England Open 2021 - Bukannya Untung Malah Buntung, Ahsan/Hendra Harus Bayar Tagihan Bernilai Besar

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Instagram,BWF Tournament Software
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan