MotoGP 2021 - Menolak Tua, Rossi Kembali Tunda Pensiun dengan Tugas Berat Ini

Reno Kusdaroji Selasa, 23 Maret 2021 | 14:00 WIB
Valentino Rossi sebut para pembalap MotoGP sudah tidak takud pada pembalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez, apa maksudnya? (MotoGP.com)

BolaStylo.com - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi bersikeras tidak akan pensiun entah dapat menyelesaikan tugas beratnya atau tidak pada MotoGP 2021.

Valentino Rossi sudah dikabarkan akan segera pensiun sejak MotoGP 2020 dimulai.

Mengingat, pada MotoGP 2020 kontrak Valentino Rossi bersama Monster Energy Yamaha sudah habis.

Apalagi, pada akhir musim lalu Rossi mencatatkan performa yang semakin menurun dari sebelumnya.

Namun Rossi menolak untuk pensiun dan memutuskan untuk bergabung dengan tim satelit Yamaha, Petronas dengan kontrak satu tahun.

Menjelang MotoGP 2021 akan dimulai, Rossi yang sudah berumur 42 tahun itu kembali menolak untuk pensiun entah bagaimanapun musim ini berakhir baginya.

Sejatinya, Rossi sendiri memiliki tugas berat dari Petronas Yamaha SRT jika ingin memperpanjang kontraknya.

Baca Juga: Gara-gara Hal Sepele, Valentino Rossi Jadi Bahan Tertawaan Morbidelli



Source : Speedcafe.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan