Lee Zii Jia Sukses di All England 2021, Beban Berat Menanti Legenda Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 24 Maret 2021 | 13:49 WIB
Hendrawan (kanan) dan Lee Zii Jia (kiri) (BWFWORLDTOUR)

Malaysia kali terakhir juara All England lewat Lee Chong Wei pada 2017.

Maka, tak heran jika Lee Zii Jia mendapatkan beragam pujian di Negeri Jiran setelah mengunci gelar juara All England 2021.

Baca Juga: Kesuksesan Lee Zii Jia di All England Open 2021 Bikin Pelatih Asal Indonesia Kaget

Perdana Menteri Malaysia, Muhyiddin Yassin, bahkan tak segan menyebut Lee Zii Jia sebagai seorang pahlawan.

"Kerja bagus Lee Zii Jia! Anda adalah pahlawan nasional," kata Muhyiddin Yassin dalam unggahannya di Facebook.

"Gunakan kemenangan ini sebagai katalis untuk bekerja lebih keras dan menjadi lebih besar di masa depan," imbuhnya.

Baca Juga: Meski Juarai All England 2021, Statistik Buktikan Lee Zii Jia Tak Berdaya di Depan Anthony Ginting

Di sisi lain, kemenangan ini membuat Lee Zii Jia dan legenda Indonesia sekaligus pelatih tunggal putra Malaysia, Hendrawan, mendapatkan beban berat.

Sebab, Malaysia menaruh harapan besar kepada sektor tunggal putra, khususnya Lee Zii Jia.

Menpora Malaysia, Reezal Merican Naina Merican mengatakan kemenangan Lee Zii Jia membuktikan bahwa ia memiliki kemampuan dan semangat juang yang luar biasa.



Source : Bernama,Berita Harian
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan