Hasil Orleans Masters 2021 - Wakil Indonesia Habis, Denmark Pastikan 1 Gelar

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 28 Maret 2021 | 06:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Reza Pahlevi Isfahani/Sabar Karyaman Gutama, pada babak kualifikasi Thailand Masters 2020 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Selasa (21/1/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Tim bulu tangkis Indonesia dipastikan pulang tanpa gelar seusai tampil pada turnamen Orleans Masters 2021.

Perjuangan tim bulu tangkis Indonesia dalam turnamen Orleans Masters 2021 di Palais des Sports kali ini belum membuahkan hasil maksimal.

Hal itu karena para wakil tim bulu tangkis Indonesia berguguran di babak semifinal Orleans Masters 2021 pada Sabtu (27/3/2021).

Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, menjadi wakil pertama tim Merah Putih yang gagal melaju ke final.

Sabar/Reza takluk dari unggulan keempat turnamen asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Melakoni duel dalam tempo 47 menit, Sabar/Reza dikalahkan Lane/Vendy lewat rubber game dengan skor 10-21, 21-16, 21-13.

Bagi Sabar/Reza, ini merupakan pertemuan pertama melawan Lane/Vendy.

Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2021 - Kehabisan Bensin, Ganda Putra Indonesia Dibekuk Inggris

Hasil ini membuat Sabar/Reza gagal mengantongi kemenangan perdana atas pasangan asal Britania Raya itu.

Harapan terakhir Indonesia untuk meraih gelar juara pupus setelah hasil buruk didapat ganda campuran Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela

Zachariah/Hediana kalah dari unggulan ketujuh asal Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, dalam tiga gim 13-21, 21-18, 16-21.

Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2021 - Gagal Epic Comeback, Zachariah/Hediana Terhenti

Seperti Sabar/Reza, ini juga kekalahan perdana Zachariah/Hediana dari Christiansen/Boje.

Sementara itu, Denmark menjadi negara yang sudah memastikan satu gelar karena terjadi Al Danish Final di sektor ganda campuran.

Denmark juga berpeluang menambah dua gelar dari nomor tunggal putra dan tunggal putri.

Baca Juga: Orleans Masters 2021 - Lolos Semifinal, Wakil Indonesia Peringkat 496 Pulangkan Unggulan ke-6

Berikut hasil lengkap semifinal Orleans Masters 2021:

Lapangan 1

WD - Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (1/THA) vs Ashwini Ponnappa /Reddy N Sikki (8/IND) 21-18, 21-9

WS - Saina Nehwal (4/IND) vs Line Christophersen (DEN) 17-21, 17-21

MD - Ben Lane/Sean Vendy (4/ENG) vs Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (INA) 18-21, 21-16, 21-13

MS - Toma Junior Popov (ITA) vs Kunvalut Vitidsarn (THA) 21-17, 9-21, 21-11

XD - Niclas Nohr/Amalie Magelund (DEN) vs Dhruv Kapila/Ashwini Ponnappa 21-9, 21-23, 21-7

Lapangan 2

MD - Callum Hemming/Steven Stallwood (ENG) vs Krishna Prasad Garaga/Vishnu Vardhan Goud Panjala (IND) 17-21, 17-21

WD - Selena Piek/Cheryl Seinen (6/NED) vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (BUL) 21-10, 14-21, 9-21

WS - Pornpawee Chochuwong (1/THA) vs Busanan Ongbamrungphan (3/THA) 21-18, 15-21, 18-21

XD - Mathias Christiansen/Alexandra Boje (7/DEN) vs Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (INA) 21-13, 18-21, 21-16

MS - Hans-Kristian Solberg Vittinghus (DEN) vs Mads Christophersen (DEN) 22-20, 13-21, 12-21

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan