BolaStylo.com - Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, marah setelah golnya kontra Serbia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 tidak dianggap.
Cristiano Ronaldo gagal membantu timnas Portugal meraih poin penuh saat menghadapi Serbia pada matchday kedua Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.
Timnas Portugal harus rela berbagi angka 2-2 melawan Serbia pada laga yang digelar di Stadion Rajko Mitic, Minggu (28/3/2021) dini hari WIB.
Cristiano Ronaldo dkk sejatinya unggul dua gol lebih dulu pada awal babak pertama.
Baca Juga: Hazard Bisa Saja Lampaui Cristiano Ronaldo dan Messi, tapi Lebih Suka Jadi Pemalas
Dua gol timnas Portugal semuanya diciptakan oleh Diogo Jota pada menit ke-11 dan ke-36.
Sayangnya keunggulan timnas Portugal tidak bisa bertahan hingga akhir pertandingan setelah Serbia mengejar pada babak kedua.
Serbia menyamakan kedudukan setelah turun minumm lewat gol Aleksander Mitrovic (46') dan Filip Kostic (60').
Baca Juga: Hilangnya Magis Free Kick Cristiano Ronaldo di Juventus Karena Nasib
Di sisi lain, pertandingan diwarnai kontroversi setelah Cristiano Ronaldo mencetak gol tambahan saat injury time babak kedua, tepatnya menit ke-90+3.
Cristiano Ronaldo merasa bahwa dirinya telah mencetak gol kemenangan untuk timnas Portugal.
Dalam proses terjadinya gol, megabintang Juventus itu memanfaatkan umpan dari Nuno Mendes.
Baca Juga: Akui Messi Dewa, Bintang Cacat Real Madrid Malah Remehkan Ronaldo!
Kiper Serbia, Marko Dmitrovic, sempat berlari keluar untuk berusaha mengantisipasi serangan Ronaldo.
Akan tetapi, Cristiano Ronaldo lebih dulu mengamankan bola dari Nuno Mendes yang jatuh ke belakang pertahanan Serbia.
Cristiano Ronaldo pun langsung melesatkan tembakan ke gawang Serbia.
Baca Juga: Ronaldo Tak Tersentuh di Juventus, Rekan Lionel Messi Terancam!
Ketika bola terlihat seperti garis gawang, kapten Serbia Stefan Mitrovic melakukan sapuan.
Bola Sapuan Stefan Mitrovic itu kemudian berhasil dikuasai oleh Bernardo Silva.
Sayangnya, Bernando Silva gagal memanfaatkan peluang mencetak gol lantaran bola dihadang Mitrovic.
Baca Juga: Ingin Datangkan Ronaldo, Messi, dan Neymar, Beckham Ungkap Kelebihan Inter Miami
Momen itu membuat Cristiano Ronaldo berlari ke hakim garis dan mulai memprotes dengan amarah.
Ia tak terima golnya tidak dianggap begitu saja oleh wasit Danny Makkelie.
Akibat aksi protes tersebut, wasit mengganjar Cristiano Ronaldo dengan kartu kuning karena dianggap memprotes secara berlebihan.
Baca Juga: Lewandowski Klaim Tak Ada GOAT dari Jaman Pele Sampai Ronaldo & Messi!
Hukuman tersebut memancing amarah Cristiano Ronaldo beberapa saat ketika meninggalkan lapangan.
Ia mencopot ban kapten dan membantingkan ketika berjalan menuju ruang ganti pemain.
Tanpa video asisten wasit (VAR) yang digunakan selama kualifikasi Piala Dunia, dan tidak ada teknologi garis gawang yang tersedia.
Sehingga, keputusan wasit Danny Makkelie untuk tidak mengakui gol Cristiano Ronaldo tetap berlaku.
Berikut video detik-detik Cristiano Ronaldo ngamuk usai golnya tak dianggap.
Cristiano Ronaldo walked off the pitch before the final whistle at the end of the Serbia-Portugal game, and threw his captain's armband in frustration. pic.twitter.com/I2i9uwkPhM
— ESPN FC (@ESPNFC) March 27, 2021
Source | : | ESPN |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |