Update Ranking BWF - Marcus/Kevin Kokoh, Penerus Lee Chong Wei Pepet Jonatan Christie

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 31 Maret 2021 | 06:20 WIB
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo ketika menghadapi Matthew Clare/Ethan Van Leeuwen pada laga babak pertama All England 2021 di Utilita Arena Birmingham, Rabu (17/3/2021) malam WIB. (Badmintonphoto/Yohan Nonotte)

BolaStylo.com - Update ranking BWF menunjukkan posisi Marcus/Kevin masih kokoh sementara penerus Lee Chong Wei mengancam Jonatan Christie.

Daftar peringkat BWF terbaru telah dirilis pada Selasa (30/3/2021).

Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo masih bercokol di peringkat teratas meski gagal menuntaskan All England 2021.

Marcus/Kevin sebelumnya terpaksa tak bisa melanjutkan kiprah mereka di All England 2021 setelah diusir BWF.

Penyebabnya ialah Marcus/Kevin berada dalam satu pesawat dengan penumpang positif Covid-19 saat penerbangan dari Istanbul ke Birmingham.

Akibatnya Marcus/Kevin harus menjalani isolasi mandiri selama 10 hari sesuai dengan regulasi pemerintah Inggris.

Meski demikian, insiden itu tak memengaruhi posisi Marcus/Kevin di peringkat dunia BWF.

Baca Juga: All England 2021 - Usai Usir Marcus/Kevin dkk, Hidup BWF Tak Tenang

Baca Juga: Marcus/Kevin Tak Perlu Kecewa Berlebihan Usai Diusir dari All England

Marcus/Kevin masih menjadi raja di sektor ganda putra dunia di urutan pertama dengan mengoleksi 106.853 poin.



Source : BWF
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan