Moto3 Doha 2021 - Pembalap Indonesia On FIre, Manajer Tim Tak Puas

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 3 April 2021 | 11:28 WIB
Pembalap Idemitsu Honda Team Asia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang, saat melakoni sesi kualifikasi Moto3 Qatar 2021 di Sirkuit Losail, Sabtu (27/3/2021). (IDEMITSU HONDA TEAM ASIA)

"Akhir pekan kedua di Qatar. Pagi ini kondisinya panas," kata Hiroshi Aoyama.

"Pada sore hari semua pembalap meningkat pesat karena cuaca," imbuhnya.

Baca Juga: Etika Sebagai Pembalap Dikomentari, Brad Binder: Rossi Terlalu Baper!

Pada FP2, Andi Gilang berhasil mempertajam catatan waktunya menjadi 2 menit 6,219 detik.

Namun, catatan waktu milik pembalap asal Bulukumba tersebut tidak bisa bersaing dengan pembalap lain.

Sehingga ia gagal mempertahankan posisinya dan terpeleset sampai 25 setrip.

Baca Juga: MotoGP Doha 2021 - Maverick Vinales Sebut Segalanya Tetap Sempurna Tanpa Valentino Rossi di Tim

Hal itu membuat Hiroshi Aoyama tak puas dengan hasil gabungan sesi latihan bebas yang didapat Andi Gilang.

"Kami tidak puas dengan posisi terakhir. Andi menunjukkan kepada kami lagi bahwa dia berpotensi untuk berada di sana," ucap Hiroshi Aoyama.

Kendati demikian, Hiroshi Aoyama memaklumi performa Andi Gilang yang belum stabil.



Source : Honda Team Asia
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan