Ramalan Legenda Chelsea soal Nasib 3 Pemain Garuda Select Benar Terjadi

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 3 April 2021 | 12:28 WIB
Legenda Chelsea, yang kini menjabat Direktur Teknik Garuda Select, Dennis Wise, memberi wejangan kepada Bagus Kahfi yang akan berkarier di FC Utrecht. (TWITTER.COM/THESUNFOOTBALL)

BolaStylo.com - Legenda Chelsea, Dennis Wise, secara tepat meramal masa depan tiga pemain Indonesia jebolan Garuda Select.

Dennis Wise merupakan mantan pemain Chelsea sekaligus mantan manajer timnas Inggris.

Sosok Dennis Wise dikenal publik karena menghabiskan sebagian besar kariernya di Chelsea pada 1990-2001, sebelum pensiun sebagai pesepak bola pada 2006.

Meski sudah pensiun, eksistensi Dennis Wise di dunia sepak bola tidak lantas surut begitu saja.

Baca Juga: Legenda Chelsea Sebut Bagus Kahfi Lebih Bertalenta dari Eks Striker Termahal Inggris

Dennis Wise belakangan ini terlibat dalam program pengembangan talenta sepak bola muda Indonesia bernama Garuda Select.

Di Garuda Select, Dennis Wise mendapat kepercayaan mengisi jabatan direktur teknik.

Dennis Wise sendiri telah menjadi bagian penting dari Garuda Select yang saat ini telah memasuki musim ketiga.

Baca Juga: Pelatih Ansan Greeners: Asnawi Mangkualam Bisa Lebih Sukses dari Wonderkid Vietnam

Bagi Dennis Wise, menangani program Garuda Select membuatnya sedikit banyak memahami karakter dan kemampuan pemain muda Indonesia.

Ia pun membagikan pengalamannya membimbing para pemain muda Indonesia.

Legenda Chelsea itu berujar hanya ada sedikit dari para pemain jebolan Garuda Select yang bisa menembus sepak bola level Eropa.

Baca Juga: Beda Gaji Bagus Kahfi dan Pemain Malaysia di Eropa Bagai Langit dan Bumi

Dikutip BolaStylo.com dari BolaNas, Dennis Wise mengatakan ada tiga pemain Indonesia yang layak melanjutkan kariernya di Benua Biru.

Hal itu diungkapkan Dennis Wise ketika menjadi narasumber dalam konferensi Indonesia Youth Football Development yang digelar Kemenpora pada November 2020 lalu.

"Hanya akan ada persentase kecil yang akan berhasil (berkarier) di Eropa," kata Dennis Wise.

Baca Juga: Eks Kapten Chelsea ke Bagus Kahfi: Jangan Minder, Keparat Kecil!

"(Hanya) tiga (pemain Garuda Select), begitulah sepak bola, pemain-pemain yang tidak naik ke level berikutnya akan tersisih," tandasnya.

Benar saja, pernyataan yang dilontarkan Dennis Wise saat itu menjadi kenyataan.

Saat ini ada tiga pemain jebolan Garuda Select yang berkarier di Eropa.

Bagus Kahfi

Alumni pertama Garuda Select yang berkarier di Eropa adalah mantan pemain Barito Putera, Bagus Kahfi.

Bagus Kahfi resmi bergabung dengan klub Liga Belanda, FC Utrehct, dengan durasi kontrak 1,5 tahun.

Selain Bagus Kahfi, pemain Garuda Select yang juga berkarier di Eropa adalah Brylian Aldama.

Baca Juga: Bagus Kahfi Ungkap Bisikan Legenda Chelsea yang Menuntunnya ke FC Utrecht

Brylian dikontrak selama 18 bulan oleh klub asal Kroasia, HNK Rijeka.

Ia akan beradaptasi selama 6 bulan di tim muda, sebelum kemudian masuk ke tim senior sesuai perkembangannya.

Brylian sendiri belum lama ini resmi diperkenalkan sebagai pemain baru HNK Rijeka.

Baca Juga: Pesan Legenda Chelsea untuk Bagus Kahfi yang Berkarier di FC Utrecht

Adapun nama terakhir pemain Garuda Select yang berhasil menembus level Eropa adalah David Maulana.

David Maulana mengikuti jejak Brylian Aldama ke Kroasia dengan bergabung bersama HNK Rijeka.

Kepindahan David Maulana ke HNK Rijeka awalnya tidak banyak diketahui oleh publik.

Baca Juga: Detail Kontrak Bagus Kahfi di Jong Utrecht Terungkap, Ada Peran Legenda Chelsea

Namun, media asal Kroasia pertama kali membocorkan kabar membanggakan tersebut.

Tiga pemain jebolan Garuda Select itu menambah panjang daftar pemain Indonesia yang berkarier di Eropa.

Sebelumnya ada Egy Maulana Vikri yang bergabung klub Polandia, Lechia Gdansk, dan Witan Sulaeman yang direkrut klub Serbia Radnik Surdulica.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 



Source : bolanas
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan