MotoGP Doha 2021 - Ketahuan, Penyebab Rossi Raih Start Terburuk dalam Kariernya

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 4 April 2021 | 15:24 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada seri balap GP Doha 2021 di Sirkuit Losail, Doha. (MOTOGP.COM)

BolaStylo.com - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, akan memulai balapan MotoGP Doha 2021 dari posisi start terburuk dalam kariernya.

Valentino Rossi tampil mengecewakan saat menjalani sesi kualifikasi MotoGP Doha 2021 di Sirkuit Losail, Sabtu (3/4/2021).

Pada kualifikasi MotoGP Doha 2021, Valentino Rossi mencoba mencari jawaban atas masalah ban belakang yang membuatnya finis di posisi ke-12 pekan lalu.

Akan tetapi, perubahan yang dilakukan Valentino Rossi malah menjadi bumerang.

Baca Juga: MotoGP Doha 2021 - Baru Mulai Seri Kedua, Rossi Sudah Stres & Frustasi

Valentino Rossi tidak hanya menghadapi masalah untuk kecepatan, tetapi juga kehilangan kecepatan dalam satu lapnya.

Rider asal Italia itu hanya mampu mencatatkan waktu lap terbaik 1 menit 54,881 detik pada kualifikasi MotoGP Doha 2021.

Akibatnya Valentino Rossi akan memulai balapan MotoGP Doha 2021 dari posisi buntut, yakni urutan ke-22.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Doha 2021, Rossi Hilang dari Peredaraan, Rookie Terdepan

Dilansir BolaStylo.com dari Crash.net, ini adalah posisi start terburuk yang pernah diraih Valentino Rossi selama berkarier di kelas MotoGP.



Source : Crash.net
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan