Usai Liverpool Kalah, Juergen Klopp Sebut Satu Klub Spanyol yang Ingin Dilatihnya

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 9 April 2021 | 06:22 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BolaStylo.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp memberikan komentar mengejutkan usai mengantar anak asuhnya berkompetisi melawan Real Madrid, Rabu (7/4/2021).

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Alfredo Di Stefano itu, Liverpool memang menelan kekalahan cukup menyakitkan dari Real Madrid.

Skuat asuhan Juergen Klopp itu takluk dengan skor 1-3 dan harus mengemban tugas lebih berat di laga leg kedua babak peremapt final Liga Champions pekan depan.

Usai timnya mengalami kekalahan, Juergen justru berbicara tentang hal yang mengejutkan soal karirnya.

Awalnya, Juergen Klopp tak menyesal jika sampai akhir karirnya, dia hanya bisa melatih tiga klub yakni, Mainz, Borusia Dortmund dan Liverpool.

Ia mengaku tak akan pernah menyesal meski tak bisa melatih klub top Liga Spanyol seperti Real Madrid, Barcelona dan Atletico Madrid.

Tapi, ada satu hal yang mungkin disesalinya.

Yakni tidak pernah merasakan rasanya hidup di Spanyol dengan cuaca yang menurutnya lebih baik dari tempat tinggalnya.

"Jika di akhir karirku, aku hanya melatih tiga klub dan mereka adalah Mainz, Borussia Dortmun dan Liverpool itu tidak buruk," tuturnya.

"Jadi aku tidak akan menyesal, tapi ketika kami keluar pesawat hari ini, aku sudah menyesal karena aku tidak hidup di sini, cuaca sangat lebih baik, kalian diberkati karena hidup di sini," tutur Klopp.

Selain itu, beberapa hal lain yang membuatnya mungkin tidak bisa melatih klub Spanyol adalah kendala bahasa.

Klopp mengakui jika bahasa Spanyolnya buruk, namun jika diberi kesempatan untuk bisa melatih klub Spanyol dia tak menolak.

Uniknya, bukan Real Madrid atau Barcelona, Klopp justru ingin melatih Real Mallorca.

"Mungkin Real Mallorca akan bagus, untuk hidup di sana paling tidak," ungkap Klopp.

Klopp sendiri kini masih serius melatih Liverpool, jadi kalimat itu mungkin hanya sekedar candaan.

Tapi, tak menutup kemungkinan jika suatu saat Klopp bisa mewujudkannya.

Terlepas dari komentar Klopp usai laga, Liverpool kini harus menang dengan cukup telak di babak kedua jika ingin melaju ke babak berikutnya.

Liverpool paling tidak harus menang dengan skor 3-0 jika tak mau tersingkir dari kompetisi Liga Champions.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Marca
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan