Meski Musuhan, Zidane Nggak Rela Messi Lakukan Hal Ini

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 10 April 2021 | 15:01 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tengah dalam tekanan yang membuat posisinya sebagai pelatih terancam. (TWITTER.COM/RECORD_SPORT)

BolaStylo.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane ternyata ikut peduli dengan apa yang terjadi dengan Lionel Messi dan Barcelona.

Barcelona dan Real Madrid adalah dua klub yang memiliki hubungan rivalitas yang begitu kental.

Kondisi ini tentu membuat kedua klub itu bersaing dan mencoba saling mengalahkan saat bertanding.

Namun, siapa sangka, pelatih Real Madrid, Zidane justru ikut peduli dengan masalah Lionel Messi dan Barcelona.

Pelatih asal Prancis tampak ikut tak ikhlas jika Barcelona kehilangan pemain terbaiknya yakni Lionel Messi.

Padahal, kepergian Lionel Messi tentu menguntungkan Madrid, karena pesepak bola Argentina itu adalah sosok berbahaya yang kerap menjadi ancaman bagi lini pertahanan anak asuhnya.

"Aku tak ingin itu menjadi Classico terakhir Messi, " tuturnya dalam konferensi pers Jumat lalu jelang laga Barcelona vs Real Madrid Minggu (11/4/2021) dinihari WIB.

Zidane lantas mengungkap alasan mengapa ia lebih suka Messi tinggal di Barcelona ketimbang pergi.

Menurut Zidane, Messi seharusnya tetap tinggal di Barcelona saja, karena hal itu bagus baik untuk Messi maupun La Liga.

"Biarkan dia tinggal, biarkan dia tetap tinggal di Barcelona, dia bagus di sana. Itu bagus untuk La Liga jika Messi tetap tinggal," terang Zidane.

"Kita tahu pemain seperti apa Messi, dia mungkin tidak mencetak gol, tapi kita tahu pemain seperti apa dia," jelasnya.

Messi memang merupakan pemain yang begitu mengutamakan kerjasama tim.

Meski kadang tak mencetak gol, Messi kerap berperan dalam permainan Barcelona.

Terlepas dari pendapatnya soal Messi, Zidane menegaskan tekad jika Real Madrid akan mencoba bertarung dan menghentikan kekuatan skuat asuhan Koeman tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Marca
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan