Lagi, Amukan Cristiano Ronaldo Bawa Berkah untuk Orang Lain

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 12 April 2021 | 16:00 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi saat melawan Napoli dalam laga tunda pekan ke-3 Liga Italia 2020-2021 di Allianz Stadium, Rabu (7/4/2021) pukul 23.45 WIB. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BolaStylo.com - Amukan dan kekesalan Cristiano lagi-lagi membawa berkah yang tak terduga bagi orang lain di sekitarnya.

Sebagai salah satu pesepak bola, Ronaldo tentu pernah kesal di lapangan.

Beberapa waktu yang lalu, Ronaldo diketahui sangat kesal saat Timnas Portugal di tahan imbang oleh Serbia di Kualifikasi Piala Dunia Fase Grup.

Dalam pertarungan yang berlangsung pada Maret itu, Ronaldo sampai membanting ban kapten saking kesalnya.

Ia juga memilih nyelonong keluar pertandingan di menit-menit akhir, padahal peluit akhir pertandingan belum ditiup.

Namun, siapa sangka di balik aksinya yang mengesalkan, Ronaldo justru memberi berkah tak terduga bagi seorang anak Serbia.

Pasalnya, ban kapten yang dibuang sembarangan Ronaldo di lapangan kemudian dipungut oleh salah satu petugas pemadam kebakaran yang bertugas di stadion tempat pertandingan itu.

Ban kapten itu lantas dilelang dan uangnya digunakan untuk membiayai pengobatan seorang anak Serbia yang membutuhkan dana operasi dan perawatan.

Tak cuma sekali, kini Ronaldo kembali memberikan berkah di balik aksi emosionalnya lagi.

Kali ini, Ronaldo melakukannya ketiga berkompetisi dengan Juventus di Liga Italia.

Ronaldo diketahui kecewa berat karena gagal mencetak gol saat Juventus menang melawan Genoa pada Minggu (11/4/2021).

Dalam kemenangan 3-1 Juventus tersebut, Ronaldo tak berhasil menyumbang satu gol pun padahal punya banyak kesempatan.

Kesal, Ronaldo tertangkap kamera membuang kaosnya di dekat gawang lawan.

Ekspresi megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Italia kontra Genoa di Stadion Allianz, Minggu (11/4/2021).

Meski kurang terpuji, aksi Ronaldo itu menjadi berkah tersendiri bagi seorang ball boy yang bertugas pada pertandingan itu.

Dengan cepat, ball boy itu berdiri dan mengambil jersey Ronaldo.

Ball boy tersebut tentu senang mendapatkan rezeki kaos Ronaldo.

Terlepas dari insiden tersebut, pelatih Juventus, Andrea Pirlo memaklumi apa yang dilakukan Ronaldo tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan