BolaStylo.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, marah besar kepada rekan-rekan setimnya usai laga melawan Genoa pada lanjutan Liga Italia.
Cristiano Ronaldo menjadi pemain yang paling disorot usai Juventus mengalahkan Genoa pada pekan ke-30 Liga Italia, Minggu (11/4/2021).
Bermain di Stadion Allianz, Juventus menang 3-1 atas Genoa.
Meski Juventus menang, Cristiano Ronaldo tampaknya tidak sepenuhnya senang dengan keberhasilan La Vecchia Signora.
Baca Juga: Juventus Bantai Genoa, Cristiano Ronaldo Malah Ngamuk Buang Jersey
Cristiano Ronaldo tampak kesal, terutama pada babak kedua karena ia tidak dilayani oleh rekan-rekannya.
Puncak kekecewaan Cristiano Ronaldo terlihat ketika laga Juventus kontra Genoa berakhir.
Seusai pertandingan, Cristiano Ronaldo malah membuang jersey Juventus miliknya ketika hendak meninggalkan lapangan.
Baca Juga: Reaksi Santai Pirlo saat Cristiano Ronaldo Buang Jersey Juventus
Seorang ball boys yang melihat aksi kontroversial Cristiano Ronaldo dengan cepat mengambil jersey Juventus yang telah dibuang.
Akan tetapi, Cristiano Ronaldo tidak mempedulikannya dan tetap meninggalkan lapangan sambil menggelengkan kepalanya untuk mengungkapkan ketidakpuasannya.
Ada yang menyebut Cristiano Ronaldo marah karena gagal mencetak gol.
Baca Juga: Lagi, Amukan Cristiano Ronaldo Bawa Berkah untuk Orang Lain
Namun, La Gazzetta dello Sport belakangan ini menyebut bahwa Cristiano Ronaldo memang kesal lantaran gagal mencetak gol.
Dalam laporan La Gazzetta dello Sport disebutkan bahwa Cristiano Ronaldo melampiaskan frustrasinya dengan menonjok dinding.
Megabintang asal Portugal itu kemudian mandi sebelum kemudian meninggalkan ruang ganti tanpa sepatah kata pun kepada pemain Juventus.
Baca Juga: Direktur Barcelona Beberkan Masa Depan Messi Usai Kekalahan El Clasico
Sementara itu, pelatih Juventus Andrea Pirlo tak menampik bahwa Cristiano Ronaldo tengah diselimuti kekecewaan.
Menurut Pirlo, aksi yang ditunjukkan Cristiano Ronaldo hyanya ekspresi kekecewaan karena gagal mencetak gol.
"Itu normal dia ingin mencetak gol, terutama saat pertandingan semakin rumit," kata Andrea Pirlo, dikutip BolaStylo.com dari Sky Sport Italia.
Baca Juga: Terkuak! Tudingan Messi ke Wasit El Clasico Dibalas dengan Merendahkan
"Karena dia adalah seorang juara dan selalu ingin menunjukkan kemampuannya," ujar Pirlo.
Lebih lanjut, Pirlo mengatakan bahwa Ronaldo tidak akan disanksi setelah membuang jersey-nya.
"Menurutku tidak. Dia kesal seperti yang terjadi pada pemain lain juga. Pertandingan telah usai dan wajar saja dia gugup."
Baca Juga: Kalimat Sakti Solskjaer yang Bikin Manchester United Comeback atas Tottenham
"Saya tidak berpikir klub atau pelatih akan mendenda dia."
Kemenangan atas Genoa membuat Juventus menempati posisi ketiga klasemen Liga Italia dengan mengoleksi 62 poin dari 30 pertandingan.
Juventus saat ini terpaut 12 poin dari Inter Milan yang menduduki puncak klasemen.
Kendati demikian, Juventus menempel ketat AC Milan yang menduduki posisi kedua klasemen dengan mengemas 62 poin.
Source | : | La Gazzetta dello Sport |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |