Tahukah Kamu? Mentega dan Margarin Itu Gak Sama, Begini Perbedaanya

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 16 April 2021 | 21:45 WIB
Bedanya mentega dan margarin (Gridkids.id)

BolaStylo.com- Margarin dan mentega sejatinya berbeda, meski banyak orang yang kerap kesulitan membedakannya karena karakteristik yang mirip.

Mentega dan margarin sejatinya merupakan salah satu bahan makanan yang sudah tidak asing bagi para ibu-ibu di rumah.

Meski begitu banyak orang yang masih kesulitan membedakan dua bahan ini.

Mengingat, mentega dan margarin punya tekstur dan warna yang mirip dan sulit dibedakan.

Tapi, tahukah kamu jika sejatinya mentega dan margarin ternyata sangat amat berbeda.

Mentega

Mentega adalah produk susu yang tentu saja terbuat dari susu atau krim yang diaduk.

Jadi, proses pengadukan itu membuat lemak mentega (padatan) dan buttermilk (cairan) terpisah.

Mentega yang dijaul di pasaran seringnya dibuat dari susu sapi, ada beberapa yang dari susu domba dan kambing.

Untuk warna mentega memiliki warna kuning pucat hingg kuning tua tergantung makanan hewan penghasil susunya.



Source : kompas
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan