MotoGP Portugal 2021 - Marc Marquez Kembali, Valentino Rossi Peringatkan Seluruh Pembalap

Rara Ayu Sekar Langit Senin, 19 April 2021 | 14:25 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi. (TWITTER.COM/SEPANGRACING)

BolaStylo.com - Valentino Rossi ternyata ikut memperhatikan penampilan Marc Marquez di hari comebacknya pada MotoGP Portugal 2021.

Setelah absen sembilan bulan dari kompetisi, akhirnya Marc Marquez kembali ke lintasan balap di MotoGP Portugal 2021, Minggu (18/4/2021).

Meskipun menepi cukup lama, ternyata Marc Marquez tak kehilangan sentuhan untuk membalap di MotoGP.

Hal ini terlihat dari hasil yang diraihnya pada MotoGP Portugal 2021.

Marquez yang baru kembali membalap berhasil meraih posisi ketujuh di gelaran tersebut.

Penampilan pembalap berjuluk The Baby Baby yang bisa dibilang cukup gemilang untung seorang yang baru comeback, ternyata menarik perhatian Valentino Rossi.

Rossi menyebut Marquez telah kembali ke level teratas.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Tak Bisa Kendalikan Emosi, Marc Marquez Menangis

Baru comeback di MotoGP, Marc Marquez salip poin Valentino Rossi.

"Marquez telah kembali ke level teratas," ucap Rossi.

Rossi mengakui jika Marquez merupakan pembalap yang kuat.

Dia pun memperingatkan seluruh pembalap untuk memperhatikan Marquez diperebutan juara dunia.

"Dia sangat kuat dan saya pikir semua pebalap harus memperhatikannya untuk Kejuaraan Dunia musim ini," tutur Rossi.

Sementara itu, Rossi sendiri justru gagal finis di MotoGP Portugal.

Pembalap berjuluk The Doctor itu jatuh di lap ke-15 pada Tikungan 11.

Rossi menjelaskan, insiden itu terjadi karena roda depannya kolaps.

Baca Juga: Moto3 Portugal 2021 - Pembalap Indonesia Ukir Prestasi Terbaik, Manajer Tim Tetap Kecewa

Dia sangat menyayangkan kejadian tersebut.

"Roda depan saya kolaps di Tikungan ke-11. Sangat disayangkan karena poinnya bagus untuk menaikkan moral saya," ucap Rossi.

Meski gagal finis, Rossi ternyata tak terlalu menjadikannya pikiran.

Dia nerasa bahwa balapan kali ini, dia sudah menjadi lebih baik.

"Namun demikian, aspeknya tetap bahwa segala sesuatunya berjalan sedikit lebih baik dalam balapan hari ini," kata Rossi.

Hasil ini membawa Rossi ke peringkat 19 klasemen sementara MotoGP 2021.

Peringkat tersebut berada di bawah Marquez yang menduduki posisi ke-14.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Kompas,Speedweek.com
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan