Final Piala Menpora 2021 - Hadapi Persija Jakarta, Pelatih Persib Bandung Sebut Timnya Unik!

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 20 April 2021 | 10:32 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.co.id/Gregorius A.K )

Catatan tersebut bisa menjadi modal yang kuat bagi Persib untuk menjalani laga final melawan Persija.

Kondisi ini juga disebut oleh pelatih Persib, Robert Rene Alberts, sebagai sesuatu yang cukup unik.

"Saya pikir itu sesuatu yang positif, kami adalah satu dari beberapa tim di dunia yang belum terkalahkan sejak 2020. Jadi ini cukup unik," kata Alberts.

Tak hanya itu, anak asuh Alberts juga memiliki produktivitas yang baik di Piala Menpora 2021.

Mereka membukukan 12 gol dalam enam pertandingan yang dijalani.

Dua belas gol itu dicetak cukup merata oleh tujuh pemain yang berbeda.

Mereka adalah Frets Butuan (3 gol), Ezra Walian (3 gol), Luiz (2 gol), Esteban Vizcarra (1 gol), Ferdinand Sinaga (1 gol), Nick Kuipers (1 gol), dan Victor Igbonefo (1 gol).

Baca Juga: Kecewa dan Bikin Beban Moral, Kadispora Serta Walikota Tak Tahu Cilegon United FC Dijual



Source : kompas
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan