Dipecat Tottenham, Jose Mourinho Dapat Pesangon Besar Tapi Masa Depannya Diprediksi Suram di Liga Inggris

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 20 April 2021 | 14:24 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BolaStylo.com - Jose Mourinho yang kembali dipecat untuk kesekian kalinya dikabarkan kembali mendapat pesangon yang cukup besar.

Nasib pelatih asal Protugal, Jose Mourinho agaknya tidak cukup beruntung di Liga Inggris.

Setelah sempat dikritik habis saat melatih Manchester United, kini karirnya di Tottenham Hotspur kembali tak berjalan mulus.

Pelatih yang direkrut Tottenham pada November 2019 menggantikan Mauricio Pochettino itu awalnya tampil menjanjikan.

Ia sempat membawa Spur merasakan indahnya posisi puncak Liga Inggris di awal.

Tapi, makin kesini, Mourinho gagal memenuhi ekspektasi klub Inggris itu.

Spurs kini hanya menduduki posisi 7 di klasemen sementara Liga Inggris, mereka juga tersingkri dari Liga Europa dan kalah dari Everton di babak kelima Piala FA.

Sederet hasil yang cukup melempem itu membuat pihak klub akhirnya resmi memecat Jose Mourinho pada Senin (19 April 2021).

Meski dipecat dan kehilangan pekerjaannya, Mourinho mendapatakan kompensasi uang yang cukup besar.



Source : The Sun
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan