BolaStylo.com - Jorge Masvidal menunjukkan amarahnya terhadap juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, menjelang pertarungan UFC 261.
Jorge Masvidal akan melakoni remacth melawan juara kelas welter UFC, Kamaru Usman.
Duel Jorge Masvidal vs Kamaru Usman akan tersaji pada UFC 261 di Jacksonville, Florida, Minggu (24/4/2021).
Sebelum melakoni duel UFC 261, Kamaru Usman memiliki catatan rekor lebih baik ketimbang Jorge Masvidal.
Baca Juga: Ini Pernyataan Kamaru Usman yang Dianggap Nodai Agama Jorge Masvidal
Kamaru Usman tercatat menorehkan 17 kemenangan beruntun dengan 12 di antaranya diraih di UFC.
Selain itu, Kamaru Usman juga tampil lebih dominan daripada Jorge Masvidal pada pertarungan terakhir mereka.
Kali terakhir Kamaru Usman meladeni perlawanan Jorge Masvidal adalah dalam laga UFC 251 pada Juli 2020 lalu.
Baca Juga: Dibumbui Penistaan Agama, Kamaru Usman Vs Jorge Masvidal 2 Akan Berakhir Kejam
Pada laga tersebut, petarung asal Nigeria itu menang atas Jorge Masvidal lewat keputusan mutlak dengan perolehan angka 50-45, 50-45, dan 49-46.
Meski begitu, catatan apik Kamaru Usman tak membuat Jorge Masvidal gentar.
Petarung berjuluk Gamebred itu malah memanaskan suasana menjelang duel UFC 261.
Baca Juga: Agamanya Dihina, Jorge Masvidal Bakal Remuk Wajah Kamaru Usman
Masvidal berencana untuk menimbulkan cedera serius pada Kamaru Usman.
"Saya datang ke sini untuk tampil dan menampilkan kekerasan yang mereka dambakan, dan itulah satu-satunya alasan mengapa saya mendapatkan semua penggemar ini di belakang saya," kata Jorge Masvidal dalam konferensi pers pra-pertandingan.
"Saya akan menghancurkan wajahmu, mematahkan lebih banyak tulang dari yang terakhir kali. Ingat wajah ini," imbuh Masvidal.
Baca Juga: Saran Khabib Nurmagomedov untuk Fans UFC yang Pacarnya Ditiduri Jorge Masvidal
Mendengar ancaman Masvidal, Kamaru Usman cuma bisa tertawa menanggapinya.
"Jujur saja. Anda mendapat 14 kekalahan dalam karier Anda, tujuh di UFC, Anda 3-3 dalam enam pertandingan terakhir Anda, Anda duduk di sana hari ini karena saya memilih Anda," kata Usman.
Jorge Masvidal dan Kamaru Usman akan memperebutkan gelar juara kelas welter pada UFC 261.
Baca Juga: Brutalnya Francis Ngannou, Sekali Pukul Bisa Bikin Lawan Tewas
Selain menyajikan duel Jorge Masvidal vs Kamaru Usman, UFC 261 juga akan menggelar dua perebutan gelar juara lainnya.
Zhang Weili akan berhadapan dengan Rose Namajunas untuk memperebutkan sabuk juara kelas strawweight putri.
Sementara itu, perebutan gelar juara di kelas flyweight putri mempertemukan Valentina Shevchenko dan Jessica Andrade.
Source | : | MMAFighting.com,The Sun |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |