Final Piala Menpora 2021 - Terlena, Persija Bisa Kena Senjata Makan Tuan!

Reno Kusdaroji Minggu, 25 April 2021 | 10:59 WIB
Skuad Persija Jakarta di Piala Menpora 2021. (PERSIJA.ID)

 

BolaStylo.com - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman melihat kemungkinan petaka yang bisa diderita timnya pada leg kedua final Piala Menpora 2021 melawan Persib Bandung.

Persija Jakarta di atas angin menjelang leg kedua final Piala Menpora 2021 melawan Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4/2021) malam nanti.

Marco Simic dkk mengantongi kemenangan 2-0 atas Persib Bandung pada leg pertama di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (22/4/2021) lalu.

Banyak pihak menilai kemenangan di leg pertama akan menjadi modal berharga Macan Kemayoran untuk menjuarai Piala Menpora 2021.

Termasuk di antaranya pelatih Persija, Sudirman yang bersyukur anak asuhnya dapat memenangkan final leg pertama.

Meski begitu, di sisi lain Sudirman justru mengkhawatirkan modal berharga itu justru dapat menjadi petaka bagi Persija Jakarta.

Sudirman meyakini bahwa anak asuhnya bisa terlena jika terlalu menikmati hasil kemenangan pada leg pertama.

Baca Juga: Jelang Lawan Persija Jakarta, Persib Bandung Kehilangan Satu Pemainnya

Kemenangan 2-0 atas Persib Bandung pada leg pertama dianggap Sudirman bisa menjadi senjata makan tuan bagi Persija Jakarta.

Oleh karena itu, Sudirman menekankan Marco Simic dkk harus tampil dengan performa terbaik di leg kedua final Piala Menpora 2021.

Jika perlu, lupakan kemenangan 2-0 di leg pertama dan berpikir pertandingan akan dimulai dengan keadaan imbang 0-0.

"Saya bersyukur kemarin (leg pertama) bisa menang," kata Sudirman saat konferensi pers menjelang laga, dikutip dari Kompas.

Baca Juga: Jadwal Persib Vs Persija Final Leg Kedua Piala Menpora 2021, Malam Ini!

"Tapi kami akan memasuki lapangan nanti (leg kedua) dengan pikiran bahwa kami mash dalam keadaan 0-0," tegasnya.

"Itu yang saya tekankan kepada pemain, supaya tetap fokus, konsentrasi, dan mengerahkan 100 persen dari kemampuan mereka.

Pendapat Sudirman soal mengubah pola pikir ini didukung para pemainnya.

Bek Persija Jakarta, Marco Motta menyuarakan hal yang seirama dengan sang pelatih.

Baca Juga: Final Piala Menpora 2021 - Catatan Penting Persib Bandung di Leg Kedua

"Saya pikir ini adalah laga penting, kami harus melupakan hasil pada laga pertama," kata Motta.

"Saya yakin pertandingan kali ini akan berbeda, satu yang terpenting bahwa kami harus berpikir bagaimana bisa meraih gelar juara.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sengit di antara kedua tim, kami harus menang," kata mantan pemain Juventus itu menegaskan.

Baca Juga: Final Piala Menpora 2021 - Catatan Penting Persib Bandung di Leg Kedua

Meski bermodal kemenangan 2-0 atas Persib Bandung, persiapan Persija Jakarta untuk leg kedua tidak main-main.

Sudirman menegaskan telah melakukan evaluasi tim dan melakukan pembenahan pada kelemahan Macan Kemayoran yang terlihat di leg pertama.

"Masih ada pembenahan-pembenahan yang harus dilakukan, setiap evaluasi yang kami lakukan selalu ada titik-titik lemah yang bisa kami perbaiki," pungkasnya.

Baca Juga: Final Piala Menpora 2021 - Sosok Ini Jadi Solusi dari Kabar Buruk Persib Kontra Persija

 

 



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan