Oknum Fan Persib Bikin Onar, Ridwan Kamil: Contoh Orang Akhlaknya Buruk

Eko Isdiyanto Senin, 26 April 2021 | 14:00 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Menonton Pertandingan Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) ( FIFI NOFITA/JUARA.NET )

BolaStylo.com - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil merespons adanya oknum suporter yang melakukan kerusakan usai Persib Bandung kalah di final Piala Menpora 2021.

Ridwan Kamil meradang begitu mengetahui adanya oknum suporter Persib Bandung yang melakukan kerusakan pasca final leg kedua Piala Menpora 2021.

Seperti yang diketahui bersama jika Persib Bandung dipaksa menelan hasil pahit pada final Piala Menpora 2021 melawan rival abadi Persija Jakarta.

Dalam pertandingan final yang digelar dua leg tersebut, Persib Bandung tak mampu memetik kemenangan sekalipun dan kalah dengan agregat 4-1.

Final pertama yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kamis (22/4/2021) berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Persija.

Baca Juga: Kalah dari Persija di Final Piala Menpora, Persib Dirudung Fans Kecewa

Pada final leg kedua yang digelar di Stadion Manahan, Solo pada Minggu (25/4/2021) Persib lagi-lagi harus menelan kekalahan dengan skor 2-1.

Tak terima dengan kekalahan tersebut, beberapa suporter klub berjuluk Maung Bandung itu membuah kegaduhan dan kerusakan pasca laga leg kedua.

Bahkan kantor manajemen Persib yang terletak di jalan Sulanjana, Kota Bandung dilempari dengan batu dan flare oleh terduga oknum suporter.

Selain iu, ramai di media sosial terkait aksi vandalisme terhadap mobil berpelat B, termasuk kendaraan pribadi saudara kiper Persib, Aqil Savik.

Baca Juga: Persib Gagal Juara, Mobil Kakak Aqil Savik Diserang Oknum Suporter

Mobil kakak perempuan kiper Persib Bandung, Aqil Savik, diserang oknum suporter usai kalah dari Persija Jakarta pada final Piala Menpora 2021, Minggu (25/4/2021).

Mobil tersebut tampak mendapat beberapa coretan di bagian kap mesin dan kaca depan dengan menggunakan pilok berwarna putih.

Pemilik mobil yang juga kakak perempuan Aqil pun mengungkapkan keresahan lewat postingan pada akun media sosial pribadi.

Menanggapi peristiwa tersebut, Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat sekaligus fan Persib Bandung merasa kecewa.

Ia sebenarnya berharap suporter bisa menahan diri dan bersikap dewasa untuk terus mendukung Persib baik ketika menelan kekalahan maupun saat menang.

Baca Juga: Persib Bandung Gagal Juara Piala Menpora, Graha Persib Dirusak Massa

Tak tanggung-tanggung, sosok yang akrab disapa Kang Emil ini bahkan menyebut oknum suporter yang melakukan kekerasaan sebagai orang yang berakhlak buruk.

"Ini bulan suci Ramadan," ucap Ridwan Kamil seperti dikutip dari Tribun Jabar di Gedung Sate, Senin (26/4/2021).

"Harusnya kita semua bisa memahami di Bulan Suci ini kita sedang dilatih untuk menjadi orang yang lebih bertakwa, orang yang lebih bersabar.

"Tetap dukung Persib Bandung, jangan mendukung saat menang saja tapi juga dukung saat sedang tidak menang atau kesusahan.

Baca Juga: Link Live Streaming Persib Vs Persija Final Piala Menpora 2021

"Jangan sampai Jabar yang bagus dan kondusif ini diusak oleh hal-hal tidak baik." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Jabar.tribunews.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan