Eks Persebaya Surabaya, Cak Jali Bikin Kejutan di Liga Champions Asia

Eko Isdiyanto Senin, 26 April 2021 | 20:00 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Manuchekhr Dzhalilov ,mencetak gol ke gawang Tira Persikabo dalam babak 8 besar Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (29/3/2019) (PERSEBAYA.ID)

BolaStylo.com - Lama tak terdengar kabarnya, mantan pemain Persebaya Surabaya, Manuchekhr Dzhalilov torehkan prestasi luar biasa di Liga Champions Asia.

Aksinya menghiasi Liga 1 Indonesia bersama Persebaya Surabaya, kerier Manuchekhr Dzhalilov kini semakin melejit di kancah sepak bola Asia.

Manuchekhr Dzhalilov kini membela klub Tajikistan, FC Istiklol yang secara kebetulan menjadi salah satu kontestan Liga Champions Asia musim ini.

Nama Manuchekhr Dzhalilov di Indonesia memang cukup terkenal, sebelum membela Persebaya Surabaya, ia sempat bermain untuk Sriwijaya FC.

Saking terkenalnya di Kota Pahlawan, para suporter Persebaya dan Bonek memberi julukan Dzhalilov dengan sebutan Cak Jali.

Baca Juga: Ditumbangkan Persib, Pemain Persebaya Justru Panen Pujian

Baru-baru ini, Cak Jali memperlihatkan aksi magisnya di Liga Champions Asia bersama FC Istiklol saat berjumpa wakil Arab Saudi, Al Hilal.

Dalam lanjutan fase Grup A Liga Champions Asia yang digelar di Stadion Prince Faisal pada Sabtu (24/4/2021).

Bermain sebagai starter, Cak Jali sukses memborong dua dari empat gol kemenangan FC Istiklol atas Al Hilal dengan skor akhir 4-1.

Menariknya ia hanya butuh waktu kurang damri lima menbit untuk mencetak brace, dua gol yang dibuat Dzhalilov tercipta pada menit ke-49 dan 53.

Baca Juga: Persib Lolos, Semifinal Piala Menpora 2021 Makin Kental Nuansa Juara

Pemain Asing Asal Asia yang Digadang-gadang Menjadi Rekrutan Anyar Persebaya, Manuchehkr Dzhalilov di Stadion Bumimoro AAL, Surabaya, Rabu (6/2/2019) pagi tadi.

Dua gol FC Istiklol lainnya dicetak oleh Manuchekhr Safarov pada menit ke-39 dan 44 sekaligus membawa mereka memuncaki klasemen sementara Grup A dengan tujuh poin.

Hasil ini disambut sangat baik oleh pelatih FC Istiklol, Ergashev yang memuji seluruh pemainnya yang bermain dalam laga itu.

"Kami menganalisis pertandingan sebelumnya (yang dimenangkan Al Hilal 3-1) dan memperbaiki kesalaham," ucap Ergashev dikutip dari BolaSport.com.

"Kami tidak pernah mengharapkan hasil ini tetapi seluruh tim- apakah peman atau staf teknis hebat hari ini. Ini menunjukkan bahwa apapun bisa terjadi dalam sepak bola.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Sayangkan Satu Hal dari Laga Kontra Persebaya

"Tidak ada poin spesifik yang bisa saya soroti yang mengarah pada kemenangan ini. Al Hilal memasuki pertandingan dengan mungkin terlalu percaya diri setelah memenangkan pertandingan sebelumnya dan ini membantu." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan